Cara Mudah Lolos Verifikasi Shopee Paylater

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Shopee PayLater, sebuah layanan yang diklaim mampu mengatasi masalah keuangan mendesak tanpa banyak persyaratan berkas, menjadi solusi bagi banyak orang. Proses pendaftarannya cukup mudah, hanya dengan mendaftar melalui aplikasi dan menunggu pengajuan disetujui dalam waktu maksimal 2x24 jam, Anda dapat mengakses dana yang Anda perlukan. Namun, terkadang ada kendala yang muncul selama proses pendaftaran, seperti kegagalan verifikasi. Jika Anda mengalami masalah ini, jangan khawatir, kami memiliki beberapa tips agar Shopee PayLater Anda mendapat persetujuan. BACA JUGA : Tanpa Uang Muka, Berikut Cara Kredit HP Melalui Shopee Paylater Melansir dari bengkuluekspress.disway.id, Berikut adalah langkah-langkah untuk lolos verifikasi Shopee PayLater:

1. Pastikan Syarat Awal Sudah Terpenuhi

Shopee PayLater hanya tersedia untuk Pengguna Shopee yang memenuhi syarat awal berikut:
  • Berusia minimal 18 tahun.
  • Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang sah.
  • Memenuhi persyaratan Akun Shopee, termasuk memiliki akun dengan usia minimal 3 bulan, melakukan pembelanjaan selama 3 bulan terakhir, dan tidak memiliki catatan buruk di Shopee.
  • Telah melakukan verifikasi KTP di profil.
Pastikan Anda memenuhi syarat-syarat ini, karena ini adalah langkah awal untuk mendapatkan persetujuan Shopee PayLater. BACA JUGA : Ga Ribet dan Anti Tipu-Tipu, Pengguna Aplikasi ini Bisa Dapat Saldo OVO dan DANA

2. Perbarui Aplikasi Shopee ke Versi Terbaru

Setelah memastikan syarat awal terpenuhi, pastikan aplikasi Shopee Anda terupdate ke versi terbaru. Anda dapat memeriksa pembaruan melalui Play Store atau App Store. Jika tombol "Update" muncul, berarti Anda masih menggunakan versi aplikasi lama.

3. Aktifkan dan Berikan Izin GPS Aplikasi Shopee

Setelah pengajuan disetujui, aktifkan GPS pada ponsel Anda dan berikan izin akses lokasi pada aplikasi Shopee. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  • Buka Pengaturan, lalu pilih Pengelolaan Aplikasi.
  • Temukan dan pilih aplikasi Shopee.
  • Aktifkan izin Lokasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan