Misteri Jemaah Haji asal OKI yang Hilang: Gus Men Tegaskan Upaya Pencarian Terus Dilakukan Hingga Akhir Operas

Misteri Jemaah Haji asal OKI yang Hilang: Gus Men Tegaskan Upaya Pencarian Terus Hingga Akhir Operasional Haji 2023 SUMATERAEKSPRES.ID -Seorang jemaah haji yang hilang belum berhasil di temukan sampai akhir periode operasi haji 1444 H/2023 M, pada Sabtu (5/8/2023). Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, mengungkapkan bahwa upaya pencarian terus di lakukan. Yaqut mengatakan, "Kami telah meminta Kantor Urusan Haji untuk berkoordinasi dengan pihak berwenang,

BACA JUGA :Peluang Karir Menjanjikan: Bergabung dengan Tim Sales and Account Executive di PT Pos Logistik Indonesia. Ada Penempatan di Palembang
kepolisian setempat, dan tim pencarian SAR Saudi agar terus melakukan pencarian," dalam pernyataan penutup acara MCH dan Operasional Haji Tahun 2023 di Bandara Soetta, Banten. Di kenal dengan panggilan akrab "Gus Men," ia mengungkapkan bahwa keputusan akhir mengenai penanganan jemaah yang belum di temukan ini akan di ambil setelah tim haji Indonesia dan otoritas Saudi membahas batas waktu pencarian.
BACA JUGA :Loker Terbaru Garuda Indonesia 2023, Ini Persyaratan dan Batas Akhir Pendaftaran!
"Saya meminta agar batas waktu pencarian ini di diskusikan bersama, antara tim kita dan kantor urusan haji kami di Saudi, bersama pihak kepolisian dan tim SAR Saudi Arabia. Kami akan membahas berapa lama pencarian harus dilakukan dan itulah yang akan menjadi dasar keputusan kami," jelasnya. Gus Men menambahkan, "Setelah itu, kami akan memutuskan langkah selanjutnya terkait kondisi jemaah yang masih belum di temukan."

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan