Peralatan Canggih, SDM Andal

*RSUD Siti Fatimah Harus Punya Kemampuan Baik

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – RSUD Siti Fatimah sejauh ini terus berkembang sesuai dengan komitmen awal.

Tak hanya pembangunan infrastruktur, tetapi juga pelayanan terus ditingkatkan. "Kita ingin RSUD menjadi rumah sakit berkualitas dunia.

Ini tak mudah dan harus disiapkan matang dengan memasang pondasi yang kuat,” ujar Gubernur Sumsel, Herman Deru saat puncak peringatan HUT Ke-5 RSUD Siti Fatimah, kemarin.

Menurutnya, RSUD Siti Fatimah sebagai rumah sakit rujukan harus memiliki kemampuan lebih baik, dari segi infrastruktur maupun pelayanan,

dan paling penting tenaga kesehatannya menguasai peralatan canggih. "SDM harus memiliki kompetensi dan menggunakan alat-alat.

Jangan ada lagi fitur yang tidak termanfaatkan, dengan begitu orang tak perlu jauh-jauh keluar negeri,” papar dia.

Deru melanjutkan, pihaknya sepakat bahwa RS di Sumsel ini memiliki keunggulan dan salah satu yang  ditekankan pelayanan kesehatan jantung dan ortopedi.

"Ini hanya fokus, bukan berarti mengabaikan layanan lain mengingat salah satu penyebab kematian tertinggi itu adalah jantung," tegasnya.

Dikatakan, HUT RSUD Siti Fatimah ini menjadi momentum untuk terus meningkatkan pelayanan, infrastruktur, hingga SDM.

"Apa yang belum dipenuhi maka segera dipenuhi, termasuk tenaga dan ahli. Kita tingkatkan pelayanan dan kepercayaan masyarakat sehingga orang berhenti berobat ke luar negeri,” jelasnya.

Disamping itu, kata dia, pihaknya ingin warga Sumsel selalu sehat melalui upaya promotif, preventif, serta kuratif.

"Ini berarti tak hanya tugas Dinas Kesehatan saja, tetapi juga harus memberdayakan dan kerja sama dengan unsur masyarakat, seperti posyandu, PKK, dan unsur lainnya," tandasnya.

Direktur Utama RSUD Siti Fatimah, dr Syamsuddin Isaac Suryamanggala SpOG, mengatakan, pada perayaan HUT

kali ini sebagai momentum meningkatkan dan memberikan  pelayanan terbaik kepada masyarakat. "Kami terus berbenah agar RSUD menjadi pilihan masyarakat,” jelasnya.

Sebelum hari puncak, kata dia, pihaknya sudah mengelar banyak kegiatan mulai dari bakti sosial, donor darah, lomba seminar, workshop kesehatan.

"Hari ini (kemarin, red) kami juga gelar ekspo dan perayaan HUT," pungkas dia. (yun/fad)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan