Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Sriwijaya FC Libur Panjang, Budigol Minta Pemain Reset

Budi Sudarsono-FOTO : IST-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sehubungan dengan jadwal pertandingan LIB yang libur hingga 27 Desember mendatang, manajemen Sriwijaya FC mengambil keputusan tegas.

Maka, dengan ini, manajemen Sriwijaya FC memutuskan untuk meliburkan kegiatan Sriwijaya FC dari tanggal 26 November 2025 sampai dengan 5 Desember 2025.

BACA JUGA:Budigol Tegakkan Disiplin, Sriwijaya FC Siap Bangkit!

BACA JUGA:Sriwijaya FC Tantang Garudayaksa, Budi: Tak Ada yang Tak Mungkin

"Kegiatan selanjutnya setelah libur akan diinformasikan lebih lanjut," ujar Media Officer Sriwijaya FC, Muhammad Moeslim, Kamis (27/11).

Ia menegaskan bahwa jeda panjang ini sengaja diberikan agar para pemain benar-benar kembali dengan kondisi fisik dan mental yang maksimal.

"Kami ingin pemain pulang dengan kepala dingin dan kembali dengan energi penuh," ujarnya. Libur panjang ini muncul tak lama setelah kekalahan telak 0-5 dari Persiraja Banda Aceh, sebuah hasil yang membuat suasana tim semakin berat.

Pelatih Kepala Budi "Budigol" Sudarsono tidak menampik bahwa butuh waktu untuk menata ulang skuadnya.

"Pemain harus istirahat dulu. Mereka perlu reset total biar fresh," ucap Budigol singkat.

Selama masa libur, beberapa pemain dan ofisial langsung pulang ke Palembang menggunakan penerbangan Super Air Jet. Sementara itu, sebagian lainnya memilih mudik ke kampung halaman masing-masing.

Menurut Moeslim, keputusan pemain untuk pulang kampung sangat normal mengingat jeda kompetisi yang cukup panjang, sehingga mereka bisa menghabiskan waktu bersama keluarga.

Manajemen menegaskan bahwa agenda latihan akan kembali diumumkan mendekati akhir masa libur.

Mereka ingin memastikan seluruh pemain kembali dalam kondisi prima sebelum memulai persiapan pertandingan. "Agenda setelah libur akan kami informasikan menyusul," jelas Moeslim.

Saat ini Sriwijaya FC masih berada di dasar klasemen wilayah barat dan membutuhkan kebangkitan besar di paruh musim berikutnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan