Polres Lahat Gelar Syukuran Dapur SPPG Bhayangkara I, Siap Dukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG)
Polres Lahat gelar syukuran berdirinya Dapur SPPG Bhayangkara I di Asrama Polisi Bandar Agung. Dapur ini disiapkan untuk mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden Prabowo Subianto. Foto:Agustriawan/Sumateraekspres.id--
LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID – Dalam upaya mendukung program prioritas nasional, Polres Lahat menggelar acara syukuran sederhana untuk berdirinya Dapur SPPG Bhayangkara I di Asrama Polisi, Kelurahan Bandar Agung, Kecamatan Lahat, pada Rabu (15/10).
Dapur tersebut disiapkan sebagai langkah nyata mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
Program MBG sendiri bertujuan menyediakan asupan makanan sehat dan bergizi bagi anak-anak sekolah, khususnya yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Melalui dapur ini, Polres Lahat berkomitmen untuk menjadi bagian dari gerakan nasional peningkatan kualitas gizi generasi penerus bangsa.
BACA JUGA:NasDem Banyuasin Bidik Kursi Ketua DPRD di Pileg 2029, Infrastruktur Partai Terus Dimantapkan
BACA JUGA:Palembang–Jambi Cuma 3 Jam! Jalan Tol di Sumsel Ruas Betung-Jambi Pangkas Waktu Tempuh
Kapolres Lahat AKBP Novi Edyanto, S.I.K., M.I.K., memimpin langsung jalannya syukuran.
Didampingi Wakapolres Kompol Liswan Nurhafis, S.H., ia meninjau setiap sudut dapur yang nantinya menjadi pusat produksi makanan bergizi bagi siswa-siswi di Kabupaten Lahat.
“Kami ingin memastikan seluruh persiapan berjalan matang sebelum peresmian resmi pada 22 Oktober mendatang.
Walaupun proses pencairan dana operasional masih menunggu, kesiapan fasilitas dan tenaga dapur harus diutamakan,” ujar Kapolres Novi.
Dalam kesempatan tersebut, hadir pula sejumlah pejabat utama Polres Lahat dan perwakilan lintas instansi, seperti Dinas Kesehatan, PDAM, Dinas Lingkungan Hidup, hingga perwakilan guru sekolah.
BACA JUGA:Ini Daftar Jalan Tol di Sumsel yang Masuk Proyek Nasional 2025 Lengkap dengan Panjangnya
BACA JUGA:Papiloma: Antara Jinak dan Berisiko, Kenali Lebih Dalam untuk Lindungi Diri
Kehadiran mereka menandai kuatnya sinergi lintas sektor dalam menyukseskan implementasi program nasional di daerah.
