Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Bank Sumsel Babel Dukung Program “Sultan Muda Goes to Kabupaten/Kota” di SMK Negeri 1 Jarai Lahat

--

SUMATERAEKSPRES.ID - Pagar Alam, 16 Juni 2025 – Bank Sumsel Babel kembali menunjukkan komitmennya mendukung literasi keuangan dan pengembangan ekonomi daerah melalui partisipasi aktif dalam kegiatan “Sultan Muda Goes to Kabupaten/Kota” yang digelar di SMK Negeri 1 Jarai, Kabupaten Lahat.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan peresmian Program Bantuan Berdikari POLSRI serta Entrepreneur Goes to School.

BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Dorong Ekonomi Daerah

BACA JUGA:Perkuat Posisi Pengerak Ekonomi Daerah, Bank Sumsel Diganjar Penghargaan Nasional

Acara ini turut dihadiri sejumlah pejabat penting, antara lain Riera Ecorhynalda, Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko Bank Sumsel Babel, Arifin Susanto, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sumatera Selatan dan Bangka Belitung, Tito Adji Siswantoro, Direktur Pengembangan Ekonomi dan Pelatihan Kewirausahaan (PEPK) serta Lembaga Manajemen Sumberdaya Terpadu (LMSt), Ir H Amiruddin MSi, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Selatan, Hery Alkafi AP MM, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Lahat.

Program ini juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan kolaboratif antara OJK, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, Pemerintah Kabupaten Lahat, dan berbagai pemangku kepentingan terkait, dengan dukungan penuh Bank Sumsel Babel.

Tujuannya meningkatkan literasi keuangan di kalangan pelajar dan masyarakat, serta mendorong semangat kewirausahaan generasi muda melalui edukasi langsung di sekolah.

Dalam kesempatan itu, Bank Sumsel Babel pun mendukung peresmian program bantuan bagi pengembangan UMKM dan pelaku usaha lokal, sebagai bagian dari upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi dan pemberdayaan ekonomi kerakyatan.

Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko Bank Sumsel Babel, Riera Ecorhynalda, menyampaikan Bank Sumsel Babel selalu berkomitmen menjadi mitra strategis penguatan ekonomi daerah, khususnya pada aspek literasi keuangan dan pemberdayaan UMKM di wilayah Sumatera Selatan.

Acara berlangsung meriah dan penuh antusiasme para siswa, guru, pelaku UMKM, serta tamu undangan yang hadir.

Kegiatan ditutup dengan peninjauan booth Bank Sumsel Babel dan UMKM lokal binaan SMKN 1 Jarai yang ikut memeriahkan acara.

Masih pada hari yang sama, Bank Sumsel Babel melakukan kunjungan lapangan dan diskusi bersama petani serta pengusaha kopi lokal di wilayah Kota Pagar Alam.

Bertempat di kebun kopi warga setempat, kegiatan ini menghadirkan sejumlah pemangku kepentingan, mulai dari sektor perbankan, pemerintah daerah, hingga para pelaku usaha dan petani.

Diskusi tersebut membahas berbagai isu strategis seperti tantangan yang dihadapi petani kopi, peluang pengembangan produk, serta akses pembiayaan dan pendampingan usaha.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan