BSB Terapkan SP2D Online

 

*Kerja Sama dengan Pemkab Muara Enim

 PALEMBANG - Sebagai salah satu BUMD terbaik di Indonesia dibuktikan dengan tercapainya TOP BUMD 2023 dan Golden Thropy pada acara yang sama, Bank Sumsel Babel (BSB) melakukan inovasi-inovasi berkelanjutan dengan bersinergi bersama berbagai pihak.

Kali ini BSB bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim dalam penerapan SP2D (Surat Perintah Pencairan Dana) secara online pertama di Sumsel.

Untuk mendukung pelaksanaan penerapan SP2D online tersebut, BSB telah melakukan sosialisasi kepada bendahara OPD di wilayah Pemkab Muara Enim pada akhir April lalu, sehingga pembayaran gaji bulan Mei untuk Pemkab Muara Enim sudah dilaksanakan secara online, dengan aplikasi SIPD terintegrasi dengan BSB. BACA JUGA : BSB Tawarkan Tiga Jenis KUR

Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Achmad Syamsudin, mengatakan, penyelenggaraan elektronifikasi keuangan pemda akan terus dilaksanakan. Tentu hal ini juga salah satu bentuk dukungan terhadap program Gubernur Sumatera Selatan.

“Kami akan terus berinovasi dan bekerja sama memberikan pelayanan terbaik. Dalam kesempatan ini kami menghaturkan terima kasih tak terhingga atas dukungan seluruh pemegang saham,” ungkapnya.

Terpisah, Plt Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah SH LL M PhD mengapresiasi capaian kinerja seluruh perangkat daerah atas terlaksananya penerapan SIPD Pemkab Muara Enim dengan Bank Sumsel Babel. (fad)  

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan