Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Trik Mudah Hilangkan Noda Membandel di Gelas Kaca, Cukup Pakai Air Panas dan Lemon

Noda membandel ini muncul akibat sisa tanin dari teh dan kopi yang menempel di permukaan kaca.-Foto: IST-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Gelas kaca yang sering dipakai untuk menyeduh teh atau kopi lambat laun akan tampak kusam.

Meski telah dicuci berkali-kali, noda kekuningan atau kecokelatan tetap menempel dan membuat tampilan gelas jadi kurang menarik—terutama saat ingin digunakan untuk menyajikan minuman kepada tamu.

Noda membandel ini muncul akibat sisa tanin dari teh dan kopi yang menempel di permukaan kaca.

Jika tidak dibersihkan dengan benar dan rutin, maka noda tersebut akan semakin sulit dihilangkan dan membuat gelas tampak kotor dan usang.

BACA JUGA:Cara Cek Email dan Password yang Pernah Bocor, Lindungi Akun Anda Sekarang!

BACA JUGA:25 Tim Adu Ketangkasan di Lomba Bidar Tradisional Sungai Komering, Tahun Ini Lebih Menantang

Namun, ternyata ada cara sederhana dan murah untuk mengembalikan kilau gelas kaca hanya dengan dua bahan dapur: air panas dan lemon

Cara Praktis Menghilangkan Noda

Langkah pertama, siapkan air panas secukupnya dan campurkan dengan perasan lemon. Rendam gelas bernoda dalam larutan tersebut selama beberapa menit. Untuk noda yang lebih tebal, biarkan gelas terendam semalaman.

Setelah direndam, gosok permukaan gelas secara perlahan menggunakan spons hingga noda benar-benar hilang, lalu bilas dengan air bersih.

BACA JUGA:Menteri ATR/BPN Tekankan Makna Kemerdekaan di Karnaval HUT ke-80 RI

BACA JUGA:Orchid Bakery: Bertahan 7 Tahun dengan Inovasi Rasa dan Dukungan Layanan Digital BRI

Ada juga alternatif lain: masukkan irisan lemon ke dalam gelas bernoda, tuangkan air panas hingga merendam seluruh bagian yang terkena noda, diamkan semalaman, lalu cuci seperti biasa.

Kandungan Alami yang Ampuh

Menurut para ahli, senyawa limonene yang terkandung dalam kulit lemon memiliki kemampuan sebagai pembersih alami. Zat ini efektif melarutkan noda membandel tanpa bahan kimia berbahaya.

Selain ramah lingkungan, metode ini juga aman untuk digunakan pada peralatan makan sehari-hari.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan