Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Tingkatkan Kesadaran Penggunaan Gadget pada Anak, Srikandi PLN UIP Sumbagsel Gelar Workshop Parenting

WORKSHOP: Srikandi PLN UIP Sumbagsel menggelar Workshop Parenting bertajuk tema “Anak dan Gadget: Bijak dalam Pelukan Digital.’’- FOTO: PLN FOR SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Memperingati Hari Anak Nasional Tahun 2025, Srikandi PLN UIP Sumbagsel menyelenggarakan Workshop Parenting. Bertajuk tema “Anak dan Gadget: Bijak dalam Pelukan Digital.’’  Kegiatan yang  dipusatkan di Co-Working Space PLN UIP Sumbagsel ini sebagai bentuk kepedulian PLN terhadap masa depan anak-anak Indonesia di era transformasi digital.

Workshop ini menghadirkan psikolog sekaligus praktisi pendidikan, Diana Putri Arini MA MPsi. Kegiatan ini juga dihadiri Nurindah Aristi Supiartni, SRM Operasi dan Konstruksi PLN UIP Sumbagsel dan Indah Mahwarni, SRM Keuangan, Anggaran dan Umum PLN UIP Sumbagsel serta Srikandi PLN UIP Sumbagsel.

Eka Freti Anavilam, ketua Champion Srikandi PLN UIP Sumbagsel mengatakan, Srikandi PLN UIP Sumbagsel akan terus aktif mengadakan program serupa untuk mendukung pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.  ‘’Melalui workshop ini, kami berharap dapat menjadi katalisator perubahan dalam mendorong literasi digital dan pola asuh yang sehat, sekaligus memperkuat peran perempuan dalam membangun generasi masa depan,” pungkas Eka.

Diana Putri Arini MA MPsi, psikolog membagikan berbagai tips mendidik anak di era digital. ‘’Pola pengasuhan yang mengikuti perkembangan zaman tanpa meninggalkan prinsip-prinsip dasar pendidikan sangat penting,’’ ujarnya. 

BACA JUGA:Advan Tab V8 Bikin Geger Pasar Gadget Murah Kencang Layar Tajam RAM Gede Kamera Mantap

BACA JUGA:Kamera Canggih, Harga Vivo X100 hingga V50 Bikin Spot Jantung Pecinta Gadget Se-Indonesia Heboh

Menurutnya, gadget dan dunia digital tidak bisa dihindari tetapi harus dikelola dengan bijak. “Orang tua perlu memahami dampak positif dan negatif gadget serta menerapkan aturan penggunaan yang sesuai usia anak,’’ ujarnya. 

Anak-anak adalah peniru ulung. ‘’Jika kita ingin mereka bijak menggunakan gadget, kita sendiri harus memberi contoh. Perlu juga diterapkan screen time yang terukur serta pengenalan aktivitas alternatif, seperti olahraga, membaca atau bermain di luar ruangan,”ungkapnya. 

Nurindah Aristi, SRM Operasi dan Konstruksi PLN UIP Sumbagsel, menegaskan peringatan Hari Anak Nasional bukan sekadar seremoni, melainkan momentum memperkuat komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan mendukung tumbuh kembang anak di era digital. ‘’Sebagai Srikandi PLN, kita berperan penting tidak hanya sebagai insan PLN, tetapi juga sebagai seorang ibu dan figur teladan bagi lingkungan sekitar kita. Melalui kegiatan ini, kita mendorong kesadaran bersama pentingnya literasi digital dalam pola asuh anak, membekali mereka tidak hanya cerdas secara teknologi tetapi juga cerdas secara emosional,” ujar Nurindah Aristi. 

Dikatakan, sebagai bagian dari BUMN, PLN tidak hanya berkomitmen menyediakan energi bersih, tetapi juga berkontribusi dalam membangun SDM unggul, termasuk generasi penerus bangsa.  ‘’Semoga melalui workshop ini, kita dapat menjadi orang tua sekaligus pendamping anak-anak yang lebih tangguh dan adaptif di era digital,” tambahnya.

Kegiatan berlangsung interaktif dengan sesi diskusi dan sharing pengalaman dari peserta. Srikandi PLN juga antusias menanyakan seputar tantangan pengasuhan di era digital, mulai dari mengatasi kecanduan gadget hingga memilih konten edukatif untuk anak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan