Nokia X30 5G Global Tawarkan Kamera 50MP dan Fitur Tahan Air dalam Desain Premium

Nokia X30 5G hadir dengan desain ramah lingkungan, kamera 50MP, dan tahan air berstandar IP67. Foto: nokia--
SUMATERAEKSPRES.ID - Nokia merupakan perusahaan telekomunikasi, teknologi informasi, dan elektronik asal Finlandia yang didirikan pada tahun 1865.
Pada tahun 2018, Nokia mempekerjakan sekitar 103.000 orang di lebih dari 100 negara, dan berbisnis di lebih dari 130 negara, serta mencatatkan pendapatan tahunan sekitar €23 miliar.
Nokia pernah menjadi perusahaan dengan pendapatan terbesar ke-415 di dunia pada tahun 2016, dan pernah menempati peringkat ke-85 pada tahun 2009.
Nokia telah berbisnis di sejumlah bidang selama lebih dari 150 tahun terakhir. Perusahaan ini didirikan sebagai sebuah pabrik pulp dan telah lama diasosiasikan dengan karet dan kabel, namun sejak dekade 1990-an, perusahaan ini mengalihkan fokusnya ke infrastruktur telekomunikasi berskala besar, pengembangan teknologi, dan pemberian lisensi.
BACA JUGA:Perbandingan Smartphone Xiaomi Redmi 5A dan Nokia 2 di Rentang Harga 1 Jutaan
Nokia adalah kontributor besar pada industri telekomunikasi seluler, dengan membantu pengembangan standar GSM, 3G, dan LTE (dan saat ini di 5G), serta pernah menjadi produsen ponsel dan ponsel cerdas terbesar di dunia.
Setelah bermitra dengan Microsoft dan kemudian mengalami kesulitan di pasaran, Microsoft akhirnya membeli bisnis ponsel milik Nokia untuk membentuk Microsoft Mobile pada tahun 2014. Setelah itu, Nokia mulai lebih fokus pada bisnis infrastruktur telekomunikasi dan pada teknologi Internet.
Merek Nokia kemudian kembali ke pasar ponsel dan ponsel cerdas pada tahun 2016 melalui perjanjian lisensi dengan HMD Global.
Hingga saat ini, Nokia masih merupakan pemberi lisensi paten besar untuk sebagian besar produsen ponsel besar di dunia. Hingga tahun 2018, Nokia adalah produsen peralatan jaringan terbesar ketiga di dunia.
Nokia juga sudah mengeluarkan ponsel termahal mereka, yakni x30 5G Global.
Daftar Harga Nokia X30 Terbaru April 2025, harga Nokia X30 5G Rp. 9.299.990. Dengan spesifikasi 8GB 256GB NFC 50MP, Snapdragon 695 Amoled, Display IP67.
BACA JUGA:Daftar Smartphone Nokia 5G, Cek Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Terbaru di Indonesia
BACA JUGA:Daftar Harga Smartphone dan Tablet Nokia Terbaru di Blibli – April 2025