Panitia: UTBK-SNBT 2025 Tak Ada Passing Grade, Ini Cara Melihat Kelulusan Peserta

Ilustrasi pelaksanaan UTBK-SNBT 2025 tanpa passing grade.-Foto: sumateraekspres.id-
Lulusan paket C dari tahun yang sama dengan batas usia maksimal 25 tahun per 1 Juli 2025 juga memiliki kesempatan yang sama untuk berkompetisi!
Selain itu, panitia SNPMB juga menetapkan beberapa ketentuan utama dalam pendaftaran SNBT 2025, di antaranya:
Seleksi dilakukan berdasarkan hasil UTBK 2025, dengan tambahan portofolio bagi peserta yang memilih prodi seni atau olahraga.
Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2025 sebanyak satu kali.
BACA JUGA:Daftar 25 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Indonesia: Referensi bagi Peserta SNBT 2025
BACA JUGA:Inilah Daya Tampung atau Jumlah Peserta yang Bakal Lulus Dalam UTBK SNBT 2025
Hasil UTBK 2025 hanya berlaku untuk seleksi SNBT dan penerimaan di PTN tahun ini.
Catat Tanggal Penting Ini!
Registrasi Akun Siswa: 13 Januari - 27 Maret 2025
Pendaftaran UTBK-SNBT: 11 - 27 Maret 2025
Pelaksanaan UTBK: 23 April - 3 Mei 2025
Pengumuman Hasil SNBT: 28 Mei 2025
Masa Unduh Sertifikat UTBK: 3 Juni - 31 Juli 2025
Dengan sistem seleksi yang lebih transparan dan berbasis peringkat skor, kini peserta bisa lebih fokus mempersiapkan diri tanpa terpengaruh oleh mitos passing grade. Jadi, jangan ragu!
Segera daftar dan bersiaplah menghadapi UTBK-SNBT 2025 dengan penuh semangat!