Investasi Kripto Lebih Aman: OJK Bakal Lakukan Pengawasan Super Ketat!

OJK Dorong Penguatan Literasi Kripto untuk Meningkatkan Pemahaman Investor-Foto: IST-
SUMATERAEKSPRES.ID - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan pentingnya penguatan literasi masyarakat terkait aset kripto, dengan tujuan meningkatkan pemahaman para investor serta mendukung kemajuan industri aset digital di Indonesia.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Eksekutif OJK Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, dan Aset Kripto (IAKD), Hasan Fawzi.
Hasan Fawzi menjelaskan bahwa peningkatan literasi keuangan, terutama terkait aset kripto, sangat penting untuk melindungi konsumen serta mencegah terjadinya misinformasi, manipulasi pasar, dan praktik investasi yang tidak bertanggung jawab.
"Kami mengajak seluruh pemangku kepentingan, terutama para Pedagang Aset Kripto, untuk turut berperan aktif dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan kripto," ungkapnya.
BACA JUGA:Kasus TaniFund dan Investree: OJK Terus Kejar Tersangka dengan Kerja Sama Polri
Lebih lanjut, Hasan berharap bahwa BLK 2025 dapat memperluas pemahaman masyarakat mengenai potensi serta risiko yang terkandung dalam investasi aset kripto.
Ia juga berharap acara ini menjadi penggerak untuk menggali lebih banyak potensi inovasi dalam ekosistem keuangan digital yang berkelanjutan dan bertanggung jawab.
OJK berkomitmen untuk terus memperkuat ekosistem aset kripto pasca-peralihan pengawasan kepada mereka, dengan mendukung kolaborasi dan inovasi berkelanjutan dalam industri tersebut.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bappebti, Tirta Karma Senjaya, yang menyebutkan bahwa aset kripto telah memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian Indonesia.
BACA JUGA:BSI Luncurkan 139 Mobil Listrik dan Digital Carbon Tracking, Perkuat Komitmen ESG di Milad Ke-4
BACA JUGA:14 Tablet Samsung Terbaik 2024 dengan S Pen, Performa Andal, dan Layar AMOLED Tajam
Ia juga berharap dengan pengawasan OJK, industri kripto dapat berkembang lebih jauh, dengan adanya mekanisme sandbox yang akan membuka lebih banyak peluang bagi inovasi dalam ekosistem ini.
Sementara itu, Ketua Aspakrindo, Robby, menegaskan komitmen asosiasinya untuk terus mengembangkan ekosistem kripto yang dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.