Baznas Palembang-Sumeks Rajut Kolaborasi, Kunjungi Graha Pena, Pererat Silaturahmi

KOLABORASI : Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang dan Manajemen Harian Sumatera Ekspres foto bersama, usai melakukan silaturahmi di Graha Pena Sumatera Ekspres, Rabu (15/1). Ke depan akan ada kolaborasi guna mengenalkan program-pro-foto: kris/sumeks-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang menyambangi ke Graha Pena Sumatera Ekspres, Rabu (15/1) siang.
Selain silaturahmi, pertemuan ini juga sebagai langkah awal kolaborasi antara Baznas Kota Palembang dan Harian Sumatera Ekspres untuk menjalankan program-program Baznas.
Kunjungan tersebut dipimpin langsung Ketua Baznas Kota Palembang, Kgs MRidwan Nawawi SPdI MM, Wakil Ketua I M Syukri SAg MH, Wakil Ketua II Syaefudin SPsi, Wakil Ketua III Widartini SE, Sekretaris Serly Hasmini, serta Kabag Administrasi Bella Indrevaleco dan tenaga IT Agung.
Tim ini diterima langsung oleh Pemimpin Redaksi Sumatera Ekspres, Martha Hendratmo didampingi Direktur Sumeks EO Ari Abadi dan Sekretaris Redaksi Irfan Bahri.
Pertemuan sendiri berlangsung hangat dan menbahas kerja sama yang akan dilakukan Sumatera Ekspres dengan Baznas Kota Palembang. "Pertemuan ini tidak hanya meningkatkan silaturahmi. Namun baik Sumatera Ekspres dan Baznas dapat berkolaborasi dalam rangka menjalankan program-program Baznas," ujar Pemimpin Redaksi Sumatera Ekspres, Martha Hendratmo.
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Baznas Buka Lowongan Relawan Bagi Mahasiswa Khusus Selama Bulan Puasa, Simak Syaratnya
BACA JUGA:BAZNAS Palembang Masuk 5 Besar, Kantor Digital Teraktif di Indonesia
Sebagai tindak lanjut akan segera dikoordinasikan program kerja sama tersebut. Salah satunya program Baznas Palembang-Sumatera Ekspres Award. Program ini lanjut Martha akan menjadi ajang sosialisasi. "Dimana masyarakat yang selama ini tidak tahu, akan menjadi tahu apa itu Baznas, di mana kantornya, dan apa saja yang dilakukan Baznas dalam ikut serta membangun umat dalam hal ini Islam," tuturnya.
Sementara itu, Ketua Baznas kota Palembang Kgs Ridwan Nawawi, dalam wawancara singkat menjelaskan ada beberapa hal yang akan dikerjasamakan dengan Sumatera Ekspres. "Alhamdulillah kita bersilaturahmi dengan Sumatera Ekspres,” ujarnya.
Pihaknya memiliki rencana bersama Sumatera Ekspres, di antaranya menggelar Baznas Award. Kegiatan ini rencanaya akan terlaksana sebelum bulan Ramadan atau di Februari akhir dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. “Kita memberikan penghargaan kepada insan-insan yang sering membantu orang-orang tidak mampu," harap Ridwan.
Membantu yang dimaksud, Ridwan mencontohkan membantu berbagai kegiatan mulai bersedekah, berzakat berinfaq, serta peduli dan menolong orang lain. "Ini akan kita kasih penghargaan. Karena kami dari lembaga pemerintahan Baznas merasa berterima kasih kepada insan-insan tersebut. Mereka selama ini mendedikasikan harta dan waktunya untuk membantu orang lain. Sebagaimana hadis Nabi Muhammad SAW, "Orang yang bermanfaat bagi orang lain, itulah yang diharapkan Allah dan nabinya," ujarnya.
BACA JUGA:Baznas Tawarkan Beasiswa S2-S3 Filantropi Islam untuk Pekerja Amil, Yuk Buruan Daftar Sekarang!
Nabi Muhammad SAW, lanjutnya, juga menganjurkan kepada umatnya untuk peduli kepada sesama. Mudah-mudahan, dengan adanya kerja sama ini sambung Ridwan, akan berlanjut pada program lainnya, seperti Baznas dan Sumeks Expo, dimana akan di-update, upagrade, dan publish, usaha kecil dari menengah ke bawah dan sudah Baznas bantu serta bina dan sudah tumbuh akan berkembang sekaligus sukses juga akan dilakukan ekspos atau publish.