Ratusan Penghuni Lapas Muara Enim Dibuat Was-was, Digeledah dan di tes Urine Mendadak, Ini Hasilnya

GELEDAH. Petugas Lapas Klas IIB Muara Enim saat melakukan razia dan tes urine mendadak terhadap seluruh blok hunian dan para tahanan untuk memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang diselundupkan secara ilegal ke dalam lapas, pagi kemarin (14/1). F--
MUARAENIM, SUMATERAEKSPRES.ID - Para penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Muara Enim dikejutkan dengan kegiatan razia di blok hunian dilanjutkan dengan tes urine yang berlangsung secara tiba-tiba pagi kemarin (14/1).
Para petugas langsung masuk ke dalam blok-blok dan kamar tahanan untuk mencari keberadaan barang-barang terlarang yang dimasukkan secara ilegal ke dalam Lapas Klas IIB Muara Enim tersebut.
BACA JUGA:Kolaborasi Lapas Martapura dan BNNK OKU Timur Wujudkan Program Lapas Bersih dari Narkoba
BACA JUGA:Lapas Empat Lawang Overkapasitas, Tidak Ada Warga Binaan yang Dapat Remisi Natal
Pelaksanaan razia dan tes urine kali ini berlangsung aman dan kondusif, beberapa kamar blok hunian dilakukan pemeriksaan secara teliti. Selain pemeriksaan fisik, tes urine juga dilakukan kepada para warga binaan dan petugas sebagai langkah preventif.
Kalapas IIB Muara Enim Mukhlisin Fardi mengatakan bahwa kegiatan raziah ini merupakan bagian dari program Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, dan diharapkan program ini dapat menciptakan lingkungan yang aman, tertib.
"Satu persatu sel diperiksa dari isi ruangan termasuk badan dari para warga binaan," ujarnya.
Menurutnya, kegiatan raziah merupakan agenda rutin yang dilakukan secara berkala dengan waktu yang tidak ditentukan.
"Kami berharap dengan menjadi Lapas BERSINAR( Bersih Narkoba), Lapas Muara Enim bisa menjadi contoh bagi Lapas-lapas lain di Indonesia dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik," bebernya.
BACA JUGA:Petugas Lapas Kayuagung Terus Kejar Tahanan yang Kabur, Lakukan Pendekatan pada Keluarga
BACA JUGA:Enam WB Lapas Lubuklinggau Terima Remisi Khusus Natal 2024
Dalam razia tersebut, tidak ditemukan indikasi penggunaan narkoba dan barang terlarang di Blok Hunian.
"Meskipun demikian, Lapas Muara Enim tetap berkomitmen untuk meningkatkan pengawasan dan memaksimalkan pencegahan," pungkasnya.(way/kms)