Ini 9 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan Kulit dan Wajah
MANFAAT: Minyak zaitun menjadi salah satu bahan yang berguna untuk kecantikan kulit dan wajah.--
SUMATERAEKSPRES.ID-Minyak zaitun atau biasa disebut olive oil merupakan minyak yang diperoleh dari hasil pengolahan buah zaitun yang terkenal memiliki sejuta manfaat bagi tubuh, termasuk untuk kulit dan wajah.
Manfaat minyak zaitun untuk kulit yang paling terkenal adalah untuk membantu melembapkan dan membuat kulit lebih cerah.
Itulah kenapa minyak zaitun kerap kali digunakan sebagai bahan produk perawatan kulit.
Yuk cari tahu lebih jauh apa saja manfaat minyak zaitun untuk wajah dan kulit selengkapnya melalui artikel si bawah ini ya.
Manfaat Minyak Zaitun untuk Kulit
Manfaat minyak zaitun untuk kulit didapat dari efek antioksidan yang berasal dari kandungan squalene, oleocanthal, dan vitamin E.
Kandungan minyak zaitun ini membuatnya dipercaya bisa membantu menjaga kesehatan kulit, seperti mengurangi jerawat, melembapkan, hingga mencerahkan kulit dan masih banyak lagi.
Berikut masing-masing penjelasannya dilansir dari Siloam Hospitals.
1. Mengurangi Jerawat
Manfaat minyak zaitun untuk wajah adalah membantu mengatasi jerawat.
Khasiat minyak zaitun ini berasal dari efek antibakteri yang dapat membunuh bakteri penyebab jerawat.
Untuk mendapat manfaat ini, Kamu bisa menggunakan sabun wajah yang mengandung minyak zaitun.
Biar ebih maksimal, iringi dengan penggunaan produk perawatan khusus secara rutin, seperti serum anti jerawat.
2. Menjaga Kelembapan Kulit