https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Touring Seru Herman Deru Bersama Komunitas Motor Menuju Kayu Agung, Promosi Wisata OKI, Kuatkan Silaturahmi

H Herman Deru touring ke Kayu Agung, mempererat silaturahmi komunitas motor sekaligus promosi potensi daerah OKI. Foto: kris samiaji/sumateraekspres.id--

SUMATERAEKSPREA.ID - Gubernur Sumsel terpilih H Herman Deru, pagi ini Sabtu, 28 Desember 2024, bersama ratusan pecinta sepeda motor dan komunitas motor melakukan touring dari Rumah Kayu menuju Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Perjalanan yang memakan waktu sekitar 70 kilometer ini menggunakan sepeda motor pabrikan Svartpilen, yang dikenal dengan desainnya yang tangguh dan nyaman untuk perjalanan jauh.

Acara touring ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Bupati terpilih Muchendi Mahzarekki, Juru Bicara Tim Pemenangan HDCU Alfrenzi Panggarbesi, serta berbagai perwakilan komunitas motor dari berbagai daerah.

Rombongan touring dimulai dengan semangat tinggi pada pukul 07.45 WIB dari Rumah Kayu, tempat yang menjadi titik start perjalanan menuju Kayu Agung.

BACA JUGA:Silaturahmi, Tak Ada Obrolan Khusus, 5 Kepala Daerah Terpilih Kunjungi Herman Deru

BACA JUGA:Rekapitulasi Pilkada Kabupaten OKI Selesai, Paslon Herman Deru-Cik Ujang dan Muchendi-Supriyanto Unggul

Dalam sambutannya, Gubernur H Herman Deru menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua yang hadir dalam acara tersebut.

"Hari ini kita berkumpul untuk melepaskan penat dan rutinitas sehari-hari, dengan semangat kebersamaan dalam komunitas motor. Kita ambil kesempatan untuk mempererat tali silaturahmi, dengan perjalanan dari Palembang ke Kayu Agung dan sebaliknya," ujarnya.

Herman Deru juga menekankan pentingnya acara ini sebagai ajang mempererat hubungan antara berbagai komunitas motor, tim HDCU, serta tim Muchendi.

"Kita hari ini bukan hanya berkeliling, tetapi juga menunjukkan kepada masyarakat bahwa kita bisa bersama-sama menikmati perjalanan sambil berbagi keceriaan," tambahnya.

Acara ini juga memiliki tujuan lebih dari sekadar touring biasa. Menurut Deru, target awal dari acara ini adalah untuk memecahkan rekor satu putaran penuh, dan jika lebih, itu akan menjadi sebuah bonus.

"Kami ingin menjadikan kegiatan ini sebagai cara untuk lebih mengenalkan berbagai potensi daerah, sekaligus mengajak masyarakat untuk lebih menikmati hidup dengan kegiatan yang sehat dan menyenangkan," kata Deru.

BACA JUGA:Pemilu Ulang Berjalan Lancar, Herman Deru-Cik Ujang dan MURI Dominasi Hasil PSU Air Sugihan

BACA JUGA:Hasil Quick Count IPO: Pasangan Herman Deru-Cik Ujang Unggul di Pilgub Sumsel 2024, Simak Juga Hasil Lainnya!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan