XL Axiata-Smartfren Umumkan Merger Strategis

MERGER: PT XL Axiata dan PT Smartfren sepakat melakukan merger strategis untuk membentuk kekuatan baru di sektor komunikasi. (Ist) --
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) PT Smartfren Telecom Tbk (Smartfren) dan PT Smart Telcom (SmartTel) telah mencapai kesepakatan merger strategis bernilai IDR 104 triliun.
Penggabungan ini akan membentuk entitas baru, PT XLSmart Telecom Sejahtera Tbk (XLSmart) yang akan menjadi kekuatan baru di sektor telekomunikasi nasional.
BACA JUGA:XL Axiata, Raih Pengakuan di Fortune Indonesia 100 Gala 2024
Group Chief Executive Officer, Axiata Group Vivek Sood, mengatakan, pengabungan ini akan membentuk entitas telekomunikasi baru bernama PT XLSmart Telecom Sejahtera Tbk (“XLSmart”), sebuah kekuatan baru di sektor telekomunikasi hasil penggabungan kekuatan operator bereputasi di Indonesia untuk mendorong inovasi, meningkatkan kualitas layanan, dan memperluas konektivitas digital di seluruh wilayah Indonesia.
‘’Penggabungan dua entitas yang akan saling melengkapi dalam melayani pangsa pasar telekomunikasi Indonesia," katanya.
Menurutnya, XLSmart akan memiliki skala, kekuatan finansial, dan keahlian yang mampu mendorong investasi infrastruktur digital, memperluas jangkauan layanan, dan mendorong inovasi bagi pelanggan.
Tak hanya itu juga menciptakan pasar yang lebih sehat dan kompetitif. "Kami sangat yakin konsolidasi industri ini membuka jalan bagi Indonesia dan ASEAN yang lebih terkoneksi, serta membantu mengurai permasalahan kesenjangan digital dalam menciptakan masa depan yang inklusif bagi seluruh komunitas maupun bisnis agar dapat berkembang,"
Merger ini merupakan langkah penting dalam membangun fondasi ekonomi digital yang tangguh.
"Sinergi yang dihasilkan oleh merger ini akan meningkatkan nilai bagi pemegang saham dan sebagian akan digunakan untuk menangkap peluang pertumbuhan masa depan.”
BACA JUGA:Berbagi Hadiah untuk Pelanggan Setia, Smartfren Berusaha Memberi Layanan Terbaik
BACA JUGA:Ramaikan Lari Santai Road to Smartfren Run 2024
Dikatakannya, Axiata memiliki keahlian dalam mengeksekusi merger yang sukses dan memberikan nilai bagi para pemegang saham.
“Kami bersemangat membawa keahlian ini ke XLSmart, menggabungkan dua bisnis yang saling melengkapi untuk menciptakan perusahaan telekomunikasi yang memiliki posisi unik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berkembang di seluruh segmen utama,’’ ujarnya. (yun/lia)