https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Daftar Kategori 5K Sumeks Musi Run 2024, Semangat Olahraga Kembali Bergelora, Bangkitkan Gairah Berkompetisi

Hendri Kusuma ST. -FOTO: IST-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Hendri Kusuma ST, Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan DPRD Provinsi Sumatera Selatan, sudah mendaftar kategori 5K Sumeks Musi Run 2024. Menghadapi event bergengsi yang digelar harian Sumatera Ekspres, semangat olaghraganya semakin bergelora.

“Membangkitkan gairah berkompetisi,” ucap Hendri Kusuma, kepada Sumatera Ekspres. Dengan motivasinya yang kuat untuk berkompetisi, dia pun kembali menjalani latihan rutin di Lapangan Jasdam II Sriwijaya, Kecamatan Sukarami, Palembang.

Meski diakuinya, ritme latihannya saat ini tidak seintens dulu. Namun dia tetap berusaha menjaga konsistensi. “Mungkin tidak setiap hari, tapi saya tetap semangat latihan. Setiap sesi latihan, memberikan energi baru untuk lebih serius menghadapi kompetisi ini,” ucap Hendri. 

Menurutnya, lapangan Jasdam II Sriwijaya menjadi tempat favoritnya untuk berlatih olahraga lari. Selain lokasinya yang strategis, suasana lapangannya juga mendukung semangatnya. “Lingkungannya nyaman, banyak teman yang juga berolahraga di sana. Itu jadi tambahan motivasi buat saya,” ulasnya.

BACA JUGA:Siapkan Fisik-Mental, Promosi Gaya Hidup Sehat, Anggota Pusri Runners Daftar Sumeks Musi Run 2024

BACA JUGA:Semangat ASN Sumsel di Musi Run 2024: Hendri Kusuma Targetkan Finish 5K dengan Tekad Kuat

Hendri mengungkapnya, sebelumnya dia sempat ragu untuk ikut event lomba lari. Namun dorongan dari lingkungan sekitar dan antusiasme komunitas pelari di Palembang, membuatnya semakin percaya diri. 

“Tadinya saya sempat ragu, apa masih bisa lari dengan performa yang baik? Tapi setelah mencoba latihan, semangat itu muncul lagi. Kini saya benar-benar bertekad untuk menyelesaikan 5K dengan hasil terbaik,” katanya penuh optimisme.

Apalagi baginya, mengikuti Sumeks Musi Run bukan sekadar ajang adu kecepatan. Tapi juga bentuk komitmen untuk menjaga kesehatan dan gaya hidup aktif. “Sebagai ASN, kita harus bisa jadi contoh bagi masyarakat. Dengan ikut serta di Musi Run, saya ingin menunjukkan bahwa olahraga itu penting. Tidak peduli usia atau kesibukan,” tegasnya.

Partisipasi Hendri dalam Sumeks Musi Run Seri V Tahun 2024 ini, mendapat dukungan penuh dari rekan-rekan kerjanya di DPRD Provinsi Sumsel. Mereka memberikan semangat. Bahkan ikut menyarankan tips-tips agar Hendri bisa tampil maksimal. 

BACA JUGA:Semangat Jajal Lari Luar Kota, Komunitas Run Way Lampung Ikut Sumeks Musi Run 2024

BACA JUGA:Kemenpora Support Sumeks Musi Run 2024, Stafsus Menpora: Terima Kasih Sumatera Ekspres

“Dukungan itu sangat berarti bagi saya. Dengan mereka percaya pada saya, saya semakin yakin bisa menyelesaikan lomba dengan baik,” ujar Hendri.

Sebagai event lomba lari bergengsi di Sumatera Selatan, Hendri memperkirakan Sumeks Musi Run 2024 akan diikuti banyak pelari dari dalam dan luar provinsi Sumsel. Termasuk pelari profesional. Dengan adanya event lomba lari ini, menurut Hendri, Sumsel patut berbangga.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan