Berkendara di Tengah Hujan Lebat? Ini 5 Tips Keselamatan yang Wajib Diketahui
Perhatikan Keamanan Berkendara di Musim Hujan: Tips dari Bridgestone Indonesia-Foto: Bridgestone-
Ban yang baik adalah kunci keselamatan saat berkendara di musim hujan. Berikut adalah beberapa tips perawatan ban untuk memastikan kinerja kendaraan tetap maksimal:
- Periksa Tekanan Angin: Pastikan tekanan angin ban sesuai dengan rekomendasi pabrikan untuk menjaga kestabilan kendaraan.
- Lakukan Spooring dan Balancing: Hal ini penting untuk memastikan kendaraan tetap berjalan stabil dan nyaman, tanpa getaran berlebih.
- Rotasi Ban Secara Berkala: Rotasi ban membantu mengurangi keausan yang tidak merata, yang bisa mengurangi daya cengkram ban.
Periksa Ketinggian Kembangan Ban: Pastikan kembangan ban masih dalam batas aman. Ban yang sudah aus dapat mengurangi traksi dan meningkatkan risiko hidroplaning. Gunakan Tread Wear Indicator (TWI) untuk mengecek kedalaman kembangan ban.
Bridgestone juga menyediakan layanan perawatan ban di Toko Model (TOMO) dan Bridgestone One Stop Service (BOSS), yang dilengkapi dengan teknisi terlatih untuk memastikan ban kendaraan tetap dalam kondisi optimal.
Keselamatan yang Bergantung pada Traksi Ban
Selain itu, perlu diingat bahwa rem berfungsi untuk memperlambat laju kendaraan, namun kemampuan kendaraan untuk berhenti secara optimal sangat bergantung pada daya cengkram ban terhadap permukaan jalan.
Meskipun rem kendaraan dalam kondisi prima, jika ban tidak cukup mencengkram jalan, kendaraan mungkin tidak dapat berhenti dengan efektif.
Fisa Rizqiano menutup pembicaraannya dengan mengingatkan, "Perawatan ban tidak hanya untuk kenyamanan, tetapi juga untuk keselamatan berkendara, terutama di musim hujan ini."