Yamaha Luncurkan Moge MT-07 Versi 2025, Serba Baru dari Mesin Hingga Fitur
Yamaha Luncurkan MT-07 Versi 2025! Moge terbaru ini dirakit di Indonesia dengan pembaruan menyeluruh, mulai dari desain hingga fitur elektronik. Siap untuk pengalaman berkendara yang lebih baik. Foto:Yamaha/Sumateraekspres.id--
BACA JUGA:Yamaha Fazzio Skutik Kekinian yang Menjamin Kenyamanan Berkendara
Basis mesin tetap menggunakan konfigurasi 690 cc, 2 silinder crossplane (CP2) DOHC dengan delapan katup, berpendingin cairan.
Panel instrumen juga mendapatkan pembaruan signifikan, kini menggunakan layar TFT berukuran 5 inci yang dapat terhubung dengan aplikasi smartphone MyRide dan menawarkan navigasi dari Garmin Street Cross.
Pengaturan panel instrumen dapat dilakukan melalui joystick yang ditempatkan di setang kiri, mirip dengan yang ada di XSR900 GP.
BACA JUGA:Perbandingan Harga Yamaha Grand Filano 2024: Mana yang Lebih Sesuai dengan Anggaran Anda?
BACA JUGA: Yamaha Grand Filano Hadirkan Warna Baru, Jadi Trendsetter di Kalangan Muda
Tak ketinggalan, sasis motor juga mendapatkan perbaikan, termasuk posisi setang yang kini lebih rendah dan lebih dekat dengan pengendara, memberikan kenyamanan tambahan saat berkendara.