https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jaga Kantor Sekaligus Jual Bibit Buah

BIBIT TANAMAN: Budidaya beragam tanaman bibit tanaman buah, seperti tanaman durian, mangga dan alpukat. FOTO: BERI/SUMEKS--

BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID – Selain sebagai penjaga kantor Dinas Pertanian OKU, apa yang dilakukan Edi Kuswoyo patut diapresiasi.

Karena dia juga melakukan budidaya beragam tanaman bibit tanaman buah, seperti tanaman durian, mangga dan alpukat. Usahanya "Mitra Bibit" sudah banyak dikenal masyarakat.

BACA JUGA:Pindah Tanam Bibit Cabai Merah ke Lahan

BACA JUGA:Tanaman Nangka Miliki Nilai Ekonomis, Tanam 1.000 Bibit Nangka di Desa Burai

"Pak Edi memiliki usaha sendiri menjual bibit tanaman buah," kata Sekretaris Dinas Pertanian OKU, Hendri Eka Putra SP MSi. Usaha yang dilakukan Edi, patut diapresiasi dan dicontoh.

Karena selain bisa mendapatkan penghasilan. Juga melestarikan tanaman buah. 

Edi mengatakan, dirinya menjadi penjaga kantor sejak 2016. Awalnya, dia memiliki ketertarikan untuk usaha menjual bibit tanaman sejak 2019.

Karena petani dan juga tamu bertanya soal bibit tanaman buah. "Saya pikir ini peluang untuk tambahan penghasilan di luar jam kerja saya," ungkapnya.

Disebut Edi, selain belajar dari "orang dalam" (pertanian), ia juga mengaku belajar secara otodidak dan praktek langsung. Disebut Edi, bibit tanaman buah yang ada seperti bibit tanaman durian, alpukat. 

Untuk tanaman durian, lanjutnya, ada jenis tanaman durian Bawor, Semengok Sakti, Musangking, Duri Hitam, Montong. Juga ada tanaman bibit buah mangga dan alpukat.

Untuk bibit tanaman alpukat seperti Aligator, Mentega, Miki, Vietnam. 

Disebut Edi, untuk pembeli tanaman bibit buah di tempatnya biasanya memesan melalui handphone. Karena sudah ada pelanggan yang membeli.

BACA JUGA:Satu Keluarga Dapat Lima Bibit, Ciptakan Ketahanan Pangan

BACA JUGA:Dibantu Pakan dan Bibit Ikan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan