https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Isu Netralitas ASN dan Keraguan Profesionalisme Penyelenggara Pemilu di Lahat Mengemuka

Rakor dan Sosialiasi terkait netralitas ASN beberapa waktu lalu. Foto:Agustriawan/Sumateraekspres.id--

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID – Dalam beberapa hari terakhir, perdebatan mengenai netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pilkada Lahat 2024 mulai mencuat.

Sebanyak tujuh ASN diduga terlibat pelanggaran netralitas, menimbulkan keraguan terhadap profesionalisme penyelenggara pemilu, khususnya KPU Lahat.

Temuan ini berasal dari pengawasan yang dilakukan oleh Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dan laporan masyarakat yang kemudian disampaikan kepada Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:Waspadai Keberadaan Makhluk Halus di Rumah Anda: Kenali Tanda-tandanya!

BACA JUGA:Kecelakaan Pagi Tadi, Pajero Sport Berplat Yogya Hantam Tiang LRT di Jantung Palembang!

Ketua Bawaslu Lahat, Nana Priana, menyatakan bahwa tujuh ASN tersebut berasal dari berbagai instansi, termasuk Dinas Perhubungan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, serta beberapa dinas lainnya.

Nana menegaskan pentingnya menjaga netralitas ASN selama proses pemilu dan akan memantau perkembangan kasus ini dengan serius.

“Kami mengingatkan seluruh ASN di Kabupaten Lahat untuk tidak terlibat dalam politik praktis. Pelanggaran dapat mengakibatkan sanksi berat,” tambah Ario Kesuma Wijaya, anggota Bawaslu divisi Hukum.

BACA JUGA:BRI BO Kayuagung Salurkan Bantuan untuk Ahli Waris Nasabah yang Meninggal

BACA JUGA:Waspada Hujan Petir di Hampir Semua Daerah Sumatera Selatan, Jumat 11 Oktober 2024

Netralitas ASN diatur dalam berbagai regulasi, termasuk Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015, yang melarang keterlibatan ASN dalam kampanye politik, serta Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 yang mengatur disiplin ASN.

Pelanggaran terhadap aturan ini dapat dikenakan sanksi mulai dari teguran hingga pemberhentian dari jabatan.

Bawaslu berharap pengawasan ketat dan sanksi tegas dapat menjaga netralitas ASN selama Pilkada, demi terciptanya pemilu yang adil dan bebas dari intervensi politik.

BACA JUGA:Terungkap, Ternyata Ini Alasan Child Emperor Berubah Menjadi Wild Emperor dalam One Punch Man!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan