https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Indonesia Bakal Tambah 39 Madrasah Negeri, Ini Daftarnya

Indonesia Bakal Tambah 39 Madrasah Negeri, Ini Daftarnya-Foto: Kemenag-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas melakukan peningkatan jumlah madrasah negeri di Indonesia.

Sebanyak 39 madrasah baru akan didirikan dalam beberapa tahun mendatang setelah usulan Kementerian Agama (Kemenag) disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Kebijakan ini diharapkan mampu memperluas akses pendidikan agama, meningkatkan kualitas, serta mendorong daya saing madrasah di seluruh Indonesia.

Tujuan utama dari kebijakan ini adalah untuk memperkuat pemerataan pendidikan keagamaan di berbagai wilayah.

BACA JUGA:Rp7,25 Triliun untuk Madrasah, Bagaimana Dampaknya pada Pendidikan?

BACA JUGA:Resensi Metode Jibril untuk Mencapai Target Hafalan Al-Qur'an di Sekolah dan Madrasah

Selain itu, reformasi birokrasi akan diutamakan dalam penyelenggaraan pendidikan di madrasah-madrasah baru ini, dengan fokus pada peningkatan tata kelola dan infrastruktur.

“Penegerian madrasah akan memperbaiki tata kelola. Dengan tata kelola yang lebih baik, layanan terhadap masyarakat dan siswa akan semakin optimal."

"Selain itu, penegerian juga berarti adanya peningkatan fasilitas sarana dan prasarana madrasah,” ujar Dirjen Pendidikan Islam, Abu Rokhmad, di Jakarta pada Sabtu (28/9/2024).

Abu Rokhmad juga menekankan bahwa tanggung jawab besar ada pada para pemangku kepentingan madrasah untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan seiring dengan bertambahnya jumlah madrasah negeri.

BACA JUGA:Temuannya Keren Banget! Madrasah Young Researcher Hasilkan Banyak Inovasi Bagi Masa Depan

BACA JUGA:Pengembangan Instrumen AKMI oleh KSKK Madrasah Kemenag Jadi Langkah Strategis Tingkatkan Kompetensi Siswa

"Penegerian ini membawa amanat bagi seluruh pemangku kepentingan madrasah agar dapat terus meningkatkan mutu pendidikan dan kemajuan madrasah," tambahnya.

39 Madrasah Baru di 12 Provinsi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan