Tim IOH dan Sumatera Ekspres Jalin Silaturahmi

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID  - Tim Komunikasi Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) yang terdiri dari Vice President (VP) Head of External Communications, Eni Nur Ifati, AVP Public Relations West Area IOH Gledy Simanjuntak , Cluster Sales Manager IOH Ius Fajar dan HRBP IOH Hani Rezeki mengunjungi Graha Pena, Sumatera Ekspres. Kunjungan mereka diterima langsung oleh General Manager Sumatera Ekspres, Hj Nurseri Marwah dan Manager Iklan Arie Abadi. "Kunjungan kami kesini bagian dari silaturahmi dan mengenal lebih dekat tim Sumeks apalagi IOH (Im3 dan Tri) baru merger satu tahun lalu," katanya, Jumat 10 Maret 2023. Eni mengatakan, ada banyak hal dan perkembangan bisnis IOH yang ingin dibagikan. Salah satunya, konser Collabonation Tour yang merupakan momentum bermakna bagi IM3.

BACA JUGA : Berbentuk Mahkota, Ternyata Ini Dia Khasiat Bunga Telang Yang Penuh Manfaat
Selain itu menjadi kesempatan untuk bisa berjumpa kembali secara langsung dengan anak muda Indonesia. "Collabonation Tour juga mengajak audiens untuk merayakan era baru dalam hidupnya yang lebih simpel bersama IM3," katanya Menurutnya, Collabonation Tour telah sukses diadakan di Jember, Surabaya, Padang, Jambi, Pontianak, Solo, Semarang, Serang, Pekanbaru, Medan, Bekasi, Madiun dan Purwokerto. "Sumsel menjadi kota ke 10 dan sekaligus rangkaian penutup sebelum ramadhan dan akan dilanjutkan di kota lain di Indonesia setelah ramadhan," ucap dia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan