SFC Genjot Latihan
LATIHAN : Pelatih Kepala Sriwijaya FC (SFC) Jafri Sastra memberikan arahan dan latihan terhadap para pemain SFT di Lapangan Gelora Sriwijaya Jakabaring.-foto: BUDIMAN/SUMEKS -
Beni Oktavianto lahir Pontianak, 23 Oktober 1998 (25 tahun) dengan posisi winger. Karier sebelumnya bermain di Persiba Balikpapan, Kalteng Putra, Persib Bandung, Barito Putera, PSMS Medan
Beni adalah pemain sayap yang energik dan memiliki pengalaman bermain di beberapa klub besar di Indonesia. Kecepatan dan ketajamannya di lapangan diharapkan dapat menambah daya gedor Sriwijaya FC.
Dengan komposisi pemain seperti ini, Sriwijaya FC siap bertarung di Liga 2 musim ini dengan optimisme tinggi. Dukungan dari para fans setia dan strategi pelatih yang matang diharapkan dapat membawa SFC kembali ke Liga 1.
Minimal bertahan di Liga 2.
Latihan Sriwijaya FC di Lapangan Panahan Jakabaring Berdasarkan pantauan di lapangan panahan Jakabaring, Palembang, terlihat ada 22 pemain Sriwijaya FC yang berlatih.
Ada wajah-wajah lama seperti Tomi Dermawan dan Ade Suryana. Pemain lainnya, seperti Manda Cingi, juga ikut berlatih bersama. Latihan dipimpin pelatih kepala Jafri Sastra yang mengenakan training hitam dan kacamata.
Tampak juha Asisten pelatih Mahyadi dan Amirul Mukminin serta pelatih fisik Yulian Syahrefa juga hadir untuk mendampingi para pemain. Sejal latihan dimulai tanggal 1 Agustus belum banyak pemain yang datang.
Direncanakandua pemain yang baru akan direkrut , yaitu Gabriel Silva dan Chencho, jelas Jafri Sastra. Ia menjelaskan bahwa latihan kali ini adalah latihan kesepuluh. Kalau pagi latihan taktik dan teknik, dan sore ini kita kombinasi.
Dalam persiapannya menghadapi Liga 2 Indonesia, Jafri Sastra mengaku masih membutuhkan tambahan pemain untuk masuk dalam skema permainannya. "Kami membutuhkan 26-27 pemain, jadi saat ini kami masih butuh pemain lagi,tambahnya.
Dengan latihan yang intensif dan tambahan pemain baru, Sriwijaya FC diharapkan dapat tampil maksimal dalam kompetisi Liga 2 Indonesia musim ini. Dukungan dari para fans dan strategi matang dari pelatih Jafri Sastra menjadi kunci untuk meraih kesuksesan.
Berikut diantara pemain Sriwijaya FC yang telah bergabung, Rifaldo Lestaluhu (Center Midfield), Panggih Tri Atmojo (Goal Keeper), Sheva Da Yansa (Center Midfield), Dendi Maulana Agustian (Right Back), Genta Alparedo (Center Midfield), Chris Robert Rumbiak (Left Midfield), Hendra Mole (Goal Keeper), Zakaria (Right Back), Tomi Dermawan (Right Midfield), Manda Cingi (Defensive Midfield), Jandia Eka Putra (Goal Keeper), Abdul Abanda Rahman (Center Back) dan Ade Suryana (Defensive Midfield)
Untuk Grup 1 diisi Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan, PSPS Riau, Sriwijaya FC, PSKC Cimahi, Persikota Tangerang, Dejan FC Depok, Persikabo 1973 dan FC Bekasi City. Untuk Grup 2 diisi Persikas Subang, Persekat Tegal, Bhayangkara FC, Persijap Jepara, Persiku Kudus, Nusantara United dan Adhyaksa Farmel
Di Grup 3 ada Rans Nusantara FC, Persibo Bojonegoro, Persela Lamongan, Gresik United, Deltras FC, Persipal Palu, Persewar Waropen dan Persipura Jayapura. (*)