Mau Tetap Sehat dan Bugar Saat Begadang Nonton Bola? Ini 5 Tipsnya!

Nikmati serunya nonton bola tanpa khawatir kesehatan terganggu dengan 5 tips sehat begadang ini. Foto: freepik--

SUMATERAEKSPRES.ID - Para penggemar sepak bola rela begadang untuk menonton pertandingan favorit mereka.

Namun, begadang tanpa persiapan yang tepat bisa membuat tubuh menjadi lemas, mudah mengantuk, pusing, dan menurunkan tingkat konsentrasi saat bekerja. 

Untuk menghindari hal tersebut, ada beberapa tips sehat yang dapat Anda ikuti agar tetap fit saat begadang menonton sepak bola.

1. Posisi Menonton yang Tepat

Posisi duduk yang nyaman adalah kunci untuk mencegah tubuh pegal saat begadang. Pilih kursi atau sofa yang dapat menopang badan, leher, dan memungkinkan Anda meluruskan kaki.

Posisi ini akan membantu tubuh tetap rileks dan mengurangi kelelahan, sehingga Anda tetap bugar keesokan harinya.

BACA JUGA:Dari Suap hingga TPPU: Inilah Deretan Kelakuan Nyeleneh Abdul Gani Kasuba yang Bikin Heboh

BACA JUGA:Tari Ya Saman Mendunia. Dibawakan Siswi MAN IC OKI pada Ajang Asia-Pacific Leaders Summit 2024 di Kuala Lumpur

2. Perhatikan Jam Tidur

Begadang bisa membuat jadwal tidur Anda berantakan. Untuk itu, pastikan Anda tidur terlebih dahulu sebelum begadang. Cobalah tidur siang selama 30 menit untuk menggantikan jam tidur yang hilang.

Jika tidur siang bukan pilihan, tidurlah di sore hari setelah pulang kerja. Jangan lupa pasang alarm agar tidak melewatkan jadwal pertandingan.

3. Pilih Camilan Sehat

Menghindari ngemil sembarangan adalah salah satu tips penting saat begadang.

Hindari makanan berat seperti mie atau nasi goreng di tengah malam. Jika merasa lapar, seringkali itu hanya ilusi dari rasa haus.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan