Jangan Buang Air Cucian Beras, Ini Manfaatnya Bagi Tananam, Bisa jadi Pupuk Organik Cair

SUBURKAN TANAMAN: Air cucian beras sebaiknya jangan dibuang bisa untuk menyuburkan tanaman--

SUMATERAEKSPRES.ID –  Jika anda sedang mencuci beras, sebaiknya air bekas cucian beras tersebut jangan dibuang. Karena ternyata air cucian beras memiliki banyak manfaat. Tak hanya untuk perawatan kulit tetapi air cucian beras bisa juga untuk tanaman.

Banyak nutrisi penting bagi tanaman yang terkandung dalam air cucian beras.  Air cucian beras mengandung 90 persen karbohidrat berbentuk pati yang penting untuk hormon auksin, alanin dan gibbereline pada tanaman.

Selain itu juga  mengandung vitamin B1, vitamin K, protein, besi, kalsium, fosfor, boron dan juga nitrogen.
Dilansir dari manfaat.co.id,  manfaat air cucian beras diantaranya:

BACA JUGA:Air Cucian Beras Bisa Jadi Pupuk, Begini Cara Mengolahnya

BACA JUGA:Jangan Dibuang, Air Cucian Beras Efektif untuk Menjaga Kesehatan Rambut, Ini 8 Manfaatnya

1.    Mengandung Zat Pati
Air beras mengandung zat yang sangat baik untuk tanaman dan memiliki kandungan bakteri baik, vitamin dan mineral untuk menyuburkan tanaman.

Selain sudah digunakan sejak lama sebagai bahan pupuk organik cair, air beras mengandung zat pati dengan kandungan karbohidrat mencapai 90% yang sangat bagus untuk menyuburkan tanaman supaya bisa tumbuh besar dengan cepat sekaligus mempercepat tanaman untuk berbunga atau berbuah.

2.    Menghambat Pertumbuhan Patogen
Dalam air beras juga mengandung bakteri sehat yang sangat penting untuk tanaman yakni bakteri Pseudomonas Fluorescens yang bisa beradaptasi dan bertugas melipatgandakan pada sistem akar tanaman.

Tak hanya itu juga sintesis metabolit agar perkembangan dari patogen yang menghambat pertumbuhan tanaman bisa dicegah sekaligus meningkatkan daya tahan tanaman terhadap hama dan banyak juga manfaat air beras untuk wajah berjerawat.

3.    Mengurangi Syok Transplantasi
Vitamin B1 yang terkandung dalam air beras sangat penting untuk mengurangi syok transplantasi pada tanaman sekaligus meningkatkan pertumbuhan akar yang lebih kuat.

Vitamin B1 dalam air beras ini akan meningkatkan kekuatan akar jauh lebih baik dibandingkan dengan tidak menggunakan air beras. Agar tanaman bisa tumbuh dengan baik dan subur, anda juga bisa menggunakan bahan penyedap rasa seperti banyak manfaat ajinomoto untuk tanaman.

4.    Sumber Energi
Dalam air beras mengandung karbohidrat yang sangat dibutuhkan bagi tanaman. Karbohidrat ini nantinya berfungsi untuk menyimpan energi dalam bentuk pati seperti gula sederhana atau kompleks sebagai pasokan energi.

BACA JUGA:Jangan Langsung Dibuang, Ini Manfaat Air Cucian Beras untuk Wajah dan Kesehatan

BACA JUGA:Gunakan Air Cucian Beras, Tanaman Tumbuh Subur

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan