Ekspor Kelapa Banyuasin Tembus Pasar Tiongkok, Kirim Ratusan Ribu Kelapa Setiap Minggu, Mantap!

Kelapa kualitas super dari Banyuasin berhasil menembus pasar internasional, terutama Republik Rakyat Tiongkok, dengan jumlah ekspor mencapai ratusan ribu setiap minggu. Foto: halodok--

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Kualitas kelapa asal Kabupaten Banyuasin termasuk yang terbaik, hal ini diakui oleh Sekretaris Daerah Banyuasin Erwin Ibrahim."Kualitas kelapa kita terbaik di Sumsel,'kata Erwin, Selasa (16/7).

Dengan kualitas itu, membuat kelapa asal Banyuasin dapat di jual hingga keluar negeri seperti negara Republik Rakyat Tiongkok."Ekspor hingga RRC dan juga negara luar lainnya,"ungkapnya.

Diperkirakan setiap tahunnya bisa saja mencapai jutaan ribu butir kelapa kualitas super diekspor secara langsung ke RRC melalui pengelola UD USAHA BERSAMA di Kota Palembang.

"Bayangkan saja dalam perminggu saja sekitar 100.000 sampai dengan 150.000 ribu butir kelapa di ekspor pakai kontainer,"ucapnya.

BACA JUGA:PT PLN Siapkan Gaji Tinggi! Inilah 19 Jurusan Kuliah Paling Dicari BUMN Tersebut

BACA JUGA:Persiapan Hadapi Karhutla: Kapolres OI Cek Peralatan Pemadam di Mapolres Ogan Ilir, Ini Hasilnya!

Selain dari Kabupaten Banyuasin, Kabupaten OKI juga mengirimkan kelapa keluar negeri juga. Erwin menambahkan kalau Kabupaten Banyuasin merupakan kabupaten penghasil kelapa terbanyak dengan luas  kebun 48.266 ha dan produksi sebanyak 46.927 ton.

"Itu dimiliki/diusahakan sebanyak 33.779 kk (pekebun kelapa),"tuturnya.

Untuk rincian kebun kelapa tersebar di 21 kecamatan di wilayah kabupaten Banyuasin terluas  di kecamatan Banyuasin II seluas 8.855 ha dengan produksi 9.105 ton dan dimiliki /diusahakan oleh 7.500 kk.

Kemudian Kecamatan Makarti Jaya, kecamatan Muara Sugihan, Kecamatan Sumber Marga Telang, Kecamatan Muara Padang dan Kecamatan Pulau Rimau.

BACA JUGA:Puluhan Jaksa Tes Urine Mendadak: Kejari Muba Berkomitmen Cegah Bahaya Narkoba di Lingkungan Kerja

BACA JUGA:Sapi Curian Dikembalikan, Pelaku Ditahan Polsek Sungai Menang, Ini Kata Kapolsek!

Selain itu juga, Kabupaten Banyuasin merupakan penghasil sawit dan padi terbesar di Indonesia, untuk padi sendiri Kabupaten Banyuasin berada peringkat nomor empat sebagai penghasil padi terbesar di Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan