https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Rapat Koordinasi di Lahat Bahas Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, Ini Penegasan Pj Bupati Lahat

Suasana Rapat Koordinasi dan Sosialisasi pengawasan pencegahan pelanggaran netralitas aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Lahat.-foto: ist-

Dalam kesempatan ini, sosialisasi yang disampaikan pada rakor dan sosialisasi beberapa waktu lalu di Hotel Santika itu. Yakni komitmen untuk tidak menyebarkan ujaran kebencian, menggunakan media secara bijak, menolak politik uang, dan mematuhi segala bentuk kode etik yang berlaku. Narasumber dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lahat, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lahat, Polres Lahat, Kejaksaan Negeri Lahat, dan BKP SDM Kabupaten Lahat memberikan pandangan dan arahan terkait penegakan netralitas ASN.

"Berkomitmen untuk menjaga netralitas ASN dalam penyelenggaraan pemilu adalah kunci keberhasilan proses demokrasi yang bersih dan transparan," ungkapnya. Seraya menambahkan rapat ini memperkuat kesadaran kolektif untuk menghadirkan pesta demokrasi yang berkualitas dan adil bagi masyarakat Kabupaten Lahat.

Rapat koordinasi ini diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam mempersiapkan ASN untuk berperan sebagai garda terdepan dalam menjaga integritas dan netralitas selama tahapan-tahapan krusial menuju Pilkada 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan