https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Lilik Setio Rini: Pejuang Aspirasi Rakyat OKU Timur yang Berpulang Sebelum Dilantik Jadi Anggota DPRD Sumsel

Lilik Setio Rini, tokoh perempuan dari OKU Timur, meninggal dunia sebelum dilantik sebagai anggota DPRD Sumsel periode 2024-2029. Foto: kholid/sumateraekspres.id--

Namun aktivitas kesehariannya masih tetap selalu bersentuhan dengan masyarakat banyak.

Mulai dari menghadiri acara pernikahan, acara pengajian hingga aktif di berbagai kegiatan sosial lainnya.

Aktivitas tersebut sudah menjadi kebiasaan seorang Lilik saat masih menaungi organisasi perempuan dalam membantu kinerja pemerintah kala itu.

Meskipun tak lagi bernaung di organisasi bagian dari birokrasi pemerintahan. Perhatian dan jiwa sosial Lilik terhadap masyarakat masih sangat kental.

Bahkan tak jarang, saat bertemu masyarakat di berbagai acara, ia masih menjadi idola para kaum ibu-ibu untuk bersua foto.

BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Tetap Kuat di Tengah Ketidakpastian Global

BACA JUGA:5 Kebiasaan Ini Sering Dianggap Jorok Saat Bangun Pagi, Padahal Tanda Tubuhmu Sehat, Apa Saja Itu?

Lilik merupakan salah satu putri daerah Kabupaten OKU Timur yang menetap di Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, OKU Timur.

Meskipun berdarah asli suku jawa. Namun sejak menikah dengan Fery Antoni, budaya Komering mengalir di dalam kehidupan sehari-harinya.

Hal inilah yang membuat ia bisa berbaur terhadap seluruh kalangan masyarakat, tanpa membedakan suku, ras, agama dan jabatan.

Besar dari kalangan pengusaha dan entrepreneur, namun jiwa sosial Lilik juga sangat tinggi terhadap siapa saja.

Terbukti, hingga saat ini, ia masih sangat peduli terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan dan perhatian.

BACA JUGA: Bank Indonesia Memperkuat Kebijakan Makroprudensial untuk Stabilitas Keuangan

BACA JUGA:Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Terikat Rantai dan Batu di Bawah Jembatan Musi IV

“Saya membantu masyarakat bukan karena saya lebih, dan bukan juga untuk menuai pujian. Tapi bagaimana saya hidup dapat menjadi manusia yang bermanfaat,” ujar Lilik semasa.masih hidup.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan