Perlunya Kerja Sama, Raih Kemenangan
RESMIKAN: Suasana peresmian Posko Pemenangan HDCU dan Berlian di Lahat yang dihadiri tokoh masyarakat dan politisi Lahat. FOTO: AGUSTRIAWAN/SUMEKS--
LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID – Bakal calon wakil gubernur Sumsel, H Cik Ujang mengapresiasi pembentukan 1.000 tim pemenangan HDCU dan Berlian yang dipimpin Drs H Purnawarman Kias.
‘’Saya tegaskan dalam meraih kemenangan sangat penting untuk kerja sama dan kekompakan,’’ ujarnya saat peresmian Posko Pemenangan HDCU dan Berlian dalam persiapan jelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel 2024 serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lahat.*
BACA JUGA:Peresmian Posko Pemenangan HDCU dan Berlian di Lahat, Dihadiri Para Tokoh Masyarakat Lahat
BACA JUGA:Pemuda Daerah Sumsel Siap Menangkan HDCU
Kegiatan ini berlangsung di kediaman Drs H Purnawan Kias di Kelurahan Bandar Jaya, Lahat, dan dihadiri tokoh masyarakat dan politisi terkemuka.
Di antaranya, balon wakil bupati Lahat H Haryanto, anggota DPRD terpilih Fraksi Demokrat Hj Sumiati Haryanto, mantan Sekda Lahat H Nasrun Aswari, Wakil Bupati Lahat pada masanya Drs Sukadi Duaji, mantan anggota DPRD Lahat, dan lainnya.
Drs H Purnawarman Kias yang ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemenangan HDCU dan Berlian berkomitmen untuk menjalankan program pembangunan prioritas Sumsel dan memastikan kesejahteraan masyarakat Lahat.*
BACA JUGA:Giliran PKS Usung HDCU sebagai Balon Gubernur-Wakil Gubernur, Susul Nasdem, Demokrat, dan Hanura
BACA JUGA:Pasangan Srikandi Bacagub-Bacawagub Resmi Bubar, Holda Dukung HDCU
Selain itu, Haryanto berharap dalam memimpin Lahat akan meningkatkan program yang telah terbukti berhasil, seperti sekolah gratis dan berobat gratis. (gti/)