Pemprov Apresiasi Talkshow DBI yang digelar Perpusnas RI di Sumsel

Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si--

SUMATERAEKSPRES.ID - Ratusan peserta antusias mengikuti Talkshow Duta Baca Indonesia (DBI) yang diselenggarakan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI di Provinsi Sumatera Selatan, Rabu (12/6). Kegiatan ini mendapat apresiasi Pj Gubernur Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si.

Hal ini disampaiakan Pj Gubernur Sumsel Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si dalam sambutannya yang dibacakan Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Setda Provinsi Sumsel Zulkarnain, S.E., M.M.

BACA JUGA:IKA FH UMP Gelar Seminar Nasional Bekerjasama Dengan Hukum Online

BACA JUGA:Kembangkan Potensi Kreatif dan Inovatif Pendidik di Era Digital, UPGRIP Gelar Seminar Nasional Pendidikan

“Kami mengapresiasi kegiatan upaya-upaya menepis penghakiman dunia tentang rendahnya budaya baca di Indonesia melalui kegiatan yang diinisiasi oleh Perpustakaan Nasional RI melalui Duta Baca Indonesia Gol A Gong berupa program Safari Literasi yang mengangkat tema Membaca itu Sehat, Menulis itu Hebat. Kami melihat program ini merupakan bentuk tanggung jawabnya dalam meningkatkan indeks literasi masyarakat dalam bentuk pelatihan menulis agar bermunculan penulis-penulis baru di daerah,” tuturnya.

Dikatakan, literasi tak hanya tentang baca dan tulis, dewasa ini, literasi terlibat dalam setiap aspek kehidupan manusia. 

“Insan yang literat adalah mereka yang memiliki kemampuan untuk mengelola, memilah dan menggunakan informasi yang diterima dari berbagai sumber guna mensejahterakan serta meningkatkan kualitas hidup,” kata Zulkarnain membacakan sambutan Pj Gubernur Sumsel.

Zulkarnain mengatakan Pemprov Sumsel mengapresiasi kegiatan upaya-upaya menepis penghakiman dunia tentang rendahnya budaya baca di Indonesia melalui kegiatan yang diinisiasi oleh Perpustakaan Nasional RI melalui Duta Baca Indonesia Gol A Gong berupa program Safari Literasi yang mengangkat tema Membaca itu Sehat, Menulis itu Hebat. 

“Kami melihat program ini merupakan bentuk tanggung jawabnya dalam meningkatkan indeks literasi masyarakat dalam bentuk pelatihan menulis agar bermunculan penulis-penulis baru di daerah. Karena sejatinya ketersediaan dan pendistribusian buku yang menjadi permasalahan,” ujarnya.

Kepala Disputaka Sumsel, Muhammad Zaki Aslam, SIP, MSi dalam sambutannya mengatakan kegiatan Duta Baca Indonesia yang mengangkat tema ‘membaca itu sehat, menulis itu hebat’ bertujuan mendorong minat masyarakat untuk membaca dan menulis.

Di samping itu, untuk mempromosikan program dan produk Perpustakaan Nasional, menyelaraskan program pemerintah pusat dan daerah khususnya di bidang perpustakaan, dan menumbuhkan penulis-penulis baru yang diharapkan mampu membantu meningkatkan rasio ketercukupan koleksi bahan bacaan di Indonesia.

BACA JUGA:Menggali Potensi Bisnis dengan AI: Highlights dari Seminar Universitas MDP, Rektor Soroti Hal Ini!

BACA JUGA:3 Narasumber Bicara Kekerasan Seksual, SSAAC Gelar Seminar Hello Sister di Kampus Unsri. Ini Tujuannya

“Adapun sasaran kegiatan adalah pustakawan, pegiat literasi, dosen, guru, mahasiswa, komunitas literasi, dan pelajar, akan dipilih 20 orang untuk mengikuti pelatihan penulisan yang akan dilatih langsung oleh Duta Baca Indonesia,” tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan