Rakor Kelapa Sawit Nasional, Herman Deru Bakal Terima Penghargaan dari Menteri Pertanian

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Prestasi kembali dicatatkan Gubernur Sumsel H Herman Deru. Kali ini terkait bidang perkebunan di Provinsi Sumsel. Dalam surat yang dikirim Direktur Jenderal Perkebunan, Kementerian Pertanian, H Herman Deru rencananya menerima penghargaan pada Rapat Koordinasi Kelapa Sawit Nasional Tahun 2023. Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) Sumsel, Agus Darwa mengatakan, penghargaan itu rencananya akan diberikan pada Senin, 27 Februari 2023 oleh Menteri Pertanian. "Lokasinya di Hotel Pullman Jakarta Central Park," kata Agus, Minggu 26 Februari 2023.

BACA JUGA : Heboh, Dapat Ikan Tapah Monster
Penghargaan diberikan sehubungan dengan program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang berjalan konsisten. Dimana Gubernur dinilai sudah komitmen dam konsisten dalam bidang perkebunan dengan mendorong peningkatan produksi dan produktivitas kelapa sawit nasional. Oleh karena itu Kementerian Pertanian memberikan apresiasi kepada Gubernur atas pencapaian yang diraih dengan rekomendasi teknis pertama di Indonesia dan rekomendasi teknis terluas tingkat provinsi seluas 58.315 hektar. (riP)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan