986 PPPK Formasi 2023 Dilantik. Pesan Pj Bupati OKI Jalankan Amanah ikuti Aturan yang Ada

Sebanyak 986 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dilingkungan Pemda OKI dilantik dan diambil sumpah janji langsung Pj Bupati OKI Ir Asmar Wijaya. Acara berlangsung di Halaman Pemda OKI, Foto:Nisa/Sumateraekspres.id--

KAYUAGUNG SUMATERA EKSPRES.ID-Senyum semeriah terlihat dari wajah 986 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dilingkungan Pemda OKI dilantik dan diambil sumpah janji  langsung Pj Bupati OKI Ir Asmar Wijaya. Acara berlangsung di Halaman Pemda OKI, Kamis (30/5).

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan OKI, Mauliddini SKM mengatakan, ada untuk pelantikan peserta PPPK formasi 2023 ini sebanyak 986 pegawai terdiri dari Jabatan Fungsional Tenaga Teknis sebanyak 135 peserta, Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan sebanyak 140 peserta dan Jabatan Fungsional guru sebanyak 711 orang. " Terhitung setelah dilantik ini mereka resmi menjadi Aparatur Sipil Negara,"terangnya.

Mereka harus segera menjalankan tugasnya masing-masing. Selamat atas dilantiknya seluruh PPPK formasi 2023 semoga diberikan kemudahan dalam menjalankan tugasnya di lapangan.

Terpisah Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya MSi menjelaskan, pelantikan yang dilakukan ini merupakan penantian para peserta yang sudah dinyatakan  lulus sebelumnya.
Ia berharap semoga bisa semua peserta yang dilantik dapat menjalankan amanah dan tugas dengan baik." Sebagai pelayan masyarakat mereka harus mengikuti aturan yang ada,"pesannya.

Nensi Amelia salah satu PPPK yang dilantik mengaku, senang dan sangat bahagia karena sudah cukup lama menantikan momen sekali dalam seumur hidupnya.

Ia merupakan guru IPA di SMPN 2 Desa Penanggoan Duren Kecamatan Tulung Selapan. Ia menjadi guru honorer sejak 2020 lalu dan setelah menjalani tes pada 2023 lalu berhasil.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan