https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Hilangkan Bad Mood, Konsumsi Makanan Ini

PISANG: Makan pisang menjadi salah satu pilihan jika hatimu lagi tak baik-baik saja--

7. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Kacang-kacangan, seperti kacang tanah, kacang almond, kacang mete, serta biji-bijian, seperti wijen dan biji bunga matahari, kaya akan protein nabati, lemak sehat, dan serat.

Selain kandungan tersebut, makanan jenis ini juga menyediakan triptofan yang dapat memproduksi serotonin dan meningkatkan suasana hatimu ketika sedang kacau.
Selain mengonsumsi makanan-makanan di atas, sesuaikan juga waktu makan agar bisa membuat suasana hati membaik dengan langkah-langkah berikut ini:

Makan tepat waktu
Sesibuk apa pun aktivitasmu sehari-hari, jangan pernah melewatkan waktu makan, terutama sarapan.

Jika kamu pergi tanpa sarapan, artinya kamu memulai hari tanpa bahan bakar energi. Selain itu, makan tepat waktu juga bisa menghindarkanmu dari suasana hati buruk akibat didera rasa lapar.

Beberapa makanan mengandung nutrisi yang bisa membuat gula darahmu naik dan turun secara tidak terkendali. Agar terhindar dari kondisi tersebut, cobalah untuk mengurangi asupan gula, seperti yang umum terkandung dalam permen, soda, sirup, dan selai.

Kandungan gula ini berisiko menyebabkan gula darah naik dan turun dengan cepat. Efek yang sama juga bisa disebabkan oleh biskuit, nasi putih, dan roti putih.
Agar kadar gula darah tetap stabil, aturlah waktu makanmu. Waktu yang disarankan untuk makan adalah tiap 4–5 jam. Dengan cara ini, kamu bisa menjaga tubuh agar tetap penuh energi, sehingga suasana hati bisa tetap stabil.

Selain makanan-makanan di atas, kamu juga perlu tahu kekurangan air, bahkan dalam jumlah sedikit saja, bisa mengganggu kesehatan fisik dan mentalmu. Tidak hanya itu, kekurangan asupan air juga berisiko membuatmu sulit berkonsentrasi.

Untuk itu disarankan mengonsumsi 1–2 liter air setiap harinya. Jika bosan dengan air putih, kamu bisa menambahkan daun mint, irisan lemon, atau irisan stoberi ke dalam air putih sebagai infused water

Kamu juga bisa mengonsumsi minuman lainnya, seperti teh, jus buah, atau jus sayur yang dipercaya dapat memperbaiki suasana hati dan mengurangi gejala depresi.
Itulah makanan yang bisa kamu coba saat suasana hati sedang tidak baik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan