Pastikan Layanan Publik, Pj Bupati Muba Sidak Diskop UKM Muba

SIDAK: Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi melakukan inspeksi mendadak (sidak) kantor Dinas Koperasi dan UMKM Pemkab Muba usai pelaksaanan apel pagi.-FOTO: TOMI/SUMEKS-

SEKAYU,SUMATERAEKSPRES.ID - Untuk memastikan aktifitas pelayanan publik di kantor Dinas Koperasi dan UMKM Pemkab Muba tetap berjalan normal.

Meski demikian, untuk memastikan hal tersebut Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi, Senin (27/5) pagi, melakukan inspeksi mendadak (sidak).

Orang nomor satu di jajaran Pemkab Muba itu menyambangi usai pelaksaanan apel pagi.

Hal itu bertujuan untuk memastikan di Dinas Koperasi untuk memastikan kinerja Pegawai harus tetap berjalan dengan baik dan seluruh layanan publik di dinas tersebut.

BACA JUGA:Bank BRI Memboyong 8 UMKM Indonesia ke Panggung Global di Pameran Makanan dan Minuman Terbesar Asia

BACA JUGA:OJK Dorong UMKM Jadi Pilar Utama Ekonomi Nasional, Gelar Harvesting Gernas BBI dan BBWI di Sumsel

Selain itu, menginstruksikan kepada seluruh pegawai di dinas koperasi untuk bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya dan menjalankan layanan publik sebagai mana mestinya.

"Ada banyak isu yang berkembang, hingga terdengar juga di telinga saya," jelasnya.

"Tentunya saya tidak menutup diri, maka dengan ini saya minta kepada seluruh pegawai dan TKK di Dinas Koperasi harus tetap masuk kerja seperti biasa dan menjalankan tugas masing masing seperti biasa," lanjut Sandi Fahlepi.

Ia menegaskan, bahwa nantinya akan ada kebijakan yang diambil, "Saya akan memutuskan sebuah kebijakan dan saya tidak akan memihak kepada siapapun," katanya.

BACA JUGA:UMKM dan Pariwisata Jadi Andalan Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Ini Harapan Ketua OJK RI!

BACA JUGA:Usaha Mikro Butuh Mental Entrepreneur, Lanjutkan Program Pendampingan UMKM

Ia berharap isu yang beredar itu tidak benar adanya dan keberlangsungan jalannya pemerintah di Dinas Koperasi tetap berjalan dengan baik.

"Walaupun diterpa isu yang sangat luar biasa, saya minta dinas tersebut berjalan dengan baik," tandasnya. (kur)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan