Pesan Penting dari Pj Bupati Banyuasin untuk 939 Anggota PPS yang Baru Dilantik: Netralitas Menjadi Kunci!

Dilantiknya 939 anggota PPS oleh Penjabat Bupati Banyuasin menjadi langkah penting dalam persiapan Pilkada 2024. Foto: akda/sumateraekspres.id--

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID  - Sebanyak 939 anggota Panitia Pemungutan Suara  atau PPS pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyuasin Tahun 2024 dilantik di Wisma Atlet Jakabaring Sport Center Palembang, Minggu 26 Mei 2024 sore.

"Saya harapkan menjalankan amanah rakyat dengan baik, harus bersifat netral atau tidak memihak kepada salah satu calon,"kata Penjabat Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam.

Sehingga hasil pemilihan kepala daerah baik itu Gubernur dan Bupati berlangsung dengan baik.

"Saya minta harus siap bekerja dengan jujur, amanah dan profesional,"ungkapnya.

BACA JUGA:Rahasia Kopi Lanang: Citarasa Kuat dan Khas dari Robusta Sumatera, Penikmat Kopi Harus Merapat Nih!

BACA JUGA:Ratu Dewa Lantik 1.491 PPPK dan PNS di Lingkungan Pemkot Palembang

Hani menambahkan peran PPS dalam gelaran dan tahapan pemilu itu sangat penting, agar pelaksanaan berjalan lancar, aman dan terkendali.

"Jaga persatuan dan kesatuan sampai Pemilihan Kepala Daerah selesai,"terangnya.

Ketua KPU Banyuasin, Aang Midharta mengucapkan selamat bergabung sebagai bagian dari Pemilihan Kepala Daerah.

"Harusnya bekerja dengan berintegritas dan profesional yang tinggi,'katanya.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Penjabat Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam yang telah begitu komit mendukung KPU Banyuasin.

BACA JUGA:Eksplorasi Keindahan 4 Candi Megah dan Ikonik di Nusantara: Borobudur, Prambanan, Besakih, dan Goa Gajah

BACA JUGA:Cara Alami Menghilangkan Sakit Gigi dengan Bahan Herbal dari Dapur Anda, Efektif Banget Loh Bun!

"Semoga Pemilihan Kepala Daerah nanti berjalan sebagaimana mestinya dan paling penting zero konflik,"pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan