https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Segini Jumlah Harta yang dikeluarkan Abu Bakar untuk Membebaskan Bilal

Abu Bakar RA rela mengeluarkan hartanya demi membebaskan Bilal bin Rabbah dari penyiksaan Umaiyah bin Khalaf. Foto: mahadalyanur2.ac.id/Sumateraekspres.id--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID-  Sahabat Mulia Abu Bakar RA rela mengeluarkan hartanya demi membebaskan Bilal bin Rabbah dari penyiksaan Umaiyah bin Khalaf.

Suatu ketika Abu Bakar RA mendengar Bilal bin Rabbah disiksa sangat berat oleh tuannya, Umaiyah bin Khalaf karena tidak mau kembali mengakui agama nenek moyang bangsa arab saat itu yang menyembah berhala.

Tubuhnya yang tidak mengenakan pakaian dibaringkan diatas pasir yang tersengat panasnya matahari dan ditindih dengan batu yang besar, Diikuti dengan geletaran cambuk yang berkal-kali menjilati tubuhnya, namun Bilal tetap saja berseru: “Ahad, ahad, ahad” berulang-ulang.

Mendengar itu, Abu Bakar segera menuju lokasi penyiksaan. Dia ingin membeli Bilal yang saat itu berstatus sebagai budak Umaiyah bin Khalaf.

BACA JUGA:Bolehkah Puasa Ramadan Jika Punya Utang Puasa? Begini Aturan dan Cara Melunasinya dalam Ajaran Islam

BACA JUGA:Larangan Membunuh Semut dalam Ajaran Islam: Ini Dia Metode Mengusir Tanpa Melanggar Ajaran!

Bagi Umaiyah bin Khalaf, sang majikan, niat Abu Bakar adalah jalan keluar yang amat ditunggu-tunggu. Bahkan dirinua sendiri sudah tidak punya akal dan cara lain lagi untuk mengembalikan Bilal pada kekafiran agama nenek moyang mereka.

Pada saat yang sama, dia tidak mungkin menyerah, karena hal itu akan membuatnya dipermalukan para pembesar Mekah yang lain.

Tawaran Abu Bakar tersebut, bagaikan angin segar bagi Umaiyah yang sudah mulai lelah mengintimidasi bilal. Lalu tak pikir panjang, ia meminta abu bakar membayar 9 uqiyah emas agar bisa menebusan Bilal.

Harga itu merupakan  jumlah yang sangat besar untuk bisa menebus seorang budak pada masa itu. Tapi tanpa pikir panjang juga, Abu Bakar menyetujui harga tersebut dan langsung menebus bilal.

BACA JUGA:3 Tanaman Pembawa Rizki Menurut Ajaran Islam, Tanam di Rumah Yuk

BACA JUGA:4 Kiat Sukses Bisnis Menurut Ajaran Islam, Yuk Simak Agar Usahamu Berkah


Asal tahu saja, 1 uqiyah emas setara dengan 31,7475 gr emas. Maka jika dikonversikan pada masa saat ini, 9 uqiyah emas yakni seberat 285,73 gr.

Kalau saat ini harga emas berkisar Rp1,2 juta/gram. Jadi, total uang yang dibayar Abu Bakar untuk membebaskan Bilal adalah 285,73 x Rp1,200.000 = Rp342.876.000.

Buat Umaiyah, jumlah ini sangat besar, suatu jumlah yang belum pernah terjadi sebelumnya. Dia juga berpikir sangat bodohnya Abu Bakar mau saja membayar budak semahal itu.

“Abu Bakar, kalau engkau mau tau, bahwa engkau membayar sangat mahal untuk seorang budak seperti Bilal,” katanya penuh nada ejekan.

“Umaiyah, tahukah engkau, jika engkau meminta harga 10 kali lipat dari sekarang, niscaya aku akan membayarnya juga,” timpal Abu Bakar dengan yakin. Wallahu a'lam bish-shawabi. (Nanda)


Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan