Kembalikan Berkas ke Golkar, Putra asli Prabumulih Ini Makin Serius Menatap Pilkada Prabumulih 2024!

Idham Tergun Kembalikan Berkas di Golkar. Foto: dian/sumateraekspres.id--

PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID— Usai mengambil formulir di dua partai yakni Partai Golkar dan Partai Demokrat, Drs Idham Tergun MM, Putra asli Prabumulih mengembalikan formulir pendaftaran di DPC Partai Golkar, Sabtu 27 April 2024 sore.

"Hari ini kita mengembalikan formulir sebagai Bakal Calon Wakil Walikota di Golkar. Kita sudah menyampaikan niat kita dan visi misi kita di partai Golkar dan hasilnya nanti tergantung hasil survey," sebutnya. 

Sebagai politisi Hanura, dia juga akan mengambil formulir pendaftaran di tanggal 1 Mei 2024 mendatang.

"Karena partai Hanura baru buka pendaftaran tanggal 1 nanti," terangnya.

BACA JUGA:2 Tokoh Populer di Musi Rawas Siap Bertarung dalam Pilkada Musi Rawas 2024, Siapa Saja?

BACA JUGA:Sedang Ramai Diperbincangkan, Ini Tips Memasukkan Anak ke Day Care

Dijelaskan pria yang masih menjabat anggota DPRD Kota Prabumulih itu, visi misinya yakni terwujud Prabumulih maju ekonominya harmonis warganya dan tetap junjung tinggi 1 keluarga miskin 1 sarjana.

Sebelumnya, Idham Tergun juga datang ke Partai Demokrat sebagai ikhtiar politik yang harus dilalui dalam upaya menjemput dukungan sebagai kendaraan untuk maju di Pilkada Prabumulih tahun 2024, Jumat 26 April 2024.

Drs Idham Tergun MM kepada media juga mengemukakan bahwa dirinya sudah siap berkontestasi di Pilkada serentak tahun 2024 baik sebagai kandidat Bakal Calon Walikota ataupun Wakil Walikota Prabumulih.

“Ya, kita sudah siap maju di pilkada Prabumulih, untuk itu hari ini sudah mengambil formulir pendaftaran ke  partai  Demokrat dan Golkar,” terang ayah dari dr. Terry Soebhi Sp.B dan mertua dari dr.Dewi Setyawaty,Sp.OG.ini.

Terkait pencalonan ini, Suami Tjatur Eddyatti ini  menyebut sudah di komunikasikan kepada Ketua Partai Hanura secara lisan .

BACA JUGA:4 Ruko di Mesuji Terbakar Akibat Korsleting Listrik, Kerugian Capai Rp2 Miliar

BACA JUGA:Wajib Diketahui! 6 Tips Efektif Mengelola Keuangan Agar Tidak Boros

"Ya sudah disampaikan, Alhamdulillah sudah direstui," tutup Politisi Senior Hanura Prabumulih yang mengusung program satu keluarga miskin satu sarjana ini ramah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan