David James Jagokan Liverpool dan Manchester City

David James mantan kiper Manchester City dan Liverpool menjagokan Arsenal meraih gelar juara Liga Premier Inggris musim ini--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Mantan kiper Liverpool dan Manchester City, David James punya prediksi tersendiri terhadap juara Liga Premier Inggris musim ini. Mantan kiper timas Inggris ini sama sekali tidak menjagokan Arsenal bisa meraih gelar juara.

Bahkan David James memprediksi The Gunners sebutan Arsenal akan keluar dari persaingan untuk meraih gelar juara. Pria berusia 53 tahun ini menjagokan dua mantan klubnya, Liverpool dan Manchester City secara head to head bersaing ketat mendapatkan gelar juara Liga Inggris.

“Secara pribadi saya pikir hanya akan ada dua tim yang akan saling mengejar. Kedua tim itu adalah Liverpool dan Manchester City. Keduanya akan terlibat persaingan ketat menuju tangga juara Liga Premier Inggris,” jelas David James.

“Memang kedengarannya sangat aneh dan saya tahu Arsenal bisa bersaing dan meraih beberapa kemenangan. Tapi saya tidak berpikir mereka tidak terlalu kuat untuk merengkuh gelar juara dan saya hargai itu,” lanjut David James.

BACA JUGA:Cuci Gudang ala Manchester United, 11 Pemaain Dijual, Siapa Saja?

BACA JUGA:Lakukan Blunder, Kolom Instagram Quansah Kebanjiran Komen

“Secara matematika, Arsenal punya kesempatan untuk meraih gelar juara dengan mengumpulkan poin demi poin tapi bukan berarti mereka bisa meraih gelar juara dengan mudah,” tambah David James lagi.

Sebelum hasil imbang antara Manchester City menghadapi Arsenal yang berkesudahan dengan skor 0-0 akhir pekan lalu mampu dimanfaatkan oleh Liverpool. The Reds berhasil menjauhkan jarak dua poin dengan dua rivalnya tersebut.

“Saya sangat terkejut beberapa  pekan yang lalu karena saya pikir ada Sembilan pertandingan lagi yang akan dihadapi hingga akhir kompetisi. Persaingan semakin memanas tinggal memaksimalkan para pemain muda untuk melapisi pemain senior,” tambahnya.

Manchester City sudah melakukan cara untuk memperdalam skuatnya dengan mengontrak pemain muda. Oscar Bobb yang masih berusia 20 tahun resmi dikontrak secara professional untuk melapisi pemain senior.

Pemain asal Norwegia ini memang produk akademi City yang menempati pos gelandang bisa menggantikan peran para gelandang senior Manchester City jika ada yang cedera. itulah mengapa Pep Guardiola meminta manajemen City untuk mengontrak secara permanen dan bisa dipromosikan ke tim senior.

BACA JUGA:Nah Lho, Liverpool Agendakan Bertemu dengan Agen Ruben Amorim

BACA JUGA:Demi Pindah ke Liverpool, Amorim Tolak 4 Klub Liga Inggris

“Begitu juga dengan Liverpool. Pelatih Juergen Klopp banyak mempromosikan pemain muda seperti Conor Bradley yang mampu menggantikan tugas Trent Alexander-Arnold di posisi wingback kiri,” lanjutnya.

Lantas bagaimana persaingan meraih gelar juara hingga pekan terakhir? David James tidak menggambarkan secara pasti siapa yang akan merengkuh juara. Namun menurutnya para pertandingan akhir nanti akan terjadi kejar-kejaran poin krusial.

“Pada akhirnya memang ada dua tim yang akan bersaing ketat antara Liverpool dan Manchester City. Saya buka menjagokan keduanya karena saya pernah membela kedua tim tersebut. hanya saja kekuatan Liverpool dan Manchester City musim ini masih unggul dari Arsenal dalam kedalaman skuat,” pungkasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan