Gagal ke Liga Champions, Manchester United kena Penalti 10 Juta Poundsterling dari Adidas

Jika gagal ke Liga Champions musim depan, Manchester United akan mendapatkan penalti dari Adidas sebesar 10 Juta Poundsterling--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Manchester United siap-siap bakal kehilangan uang sebesar 10 Juta Poundsterling. Penalti itu akan diberlakukan oleh salah sponsor utama mereka, Adidas jika tim asuhan Erik ten Hag ini gagal bermain di Liga Champions musim depan. 

Setan Merah sebutan Manchester United memang beberapa tahun terakhir prestasinya terus merosot. Pada kesepakatan kontrak dengan salah satu raksasa apparel olahraga asal Jerman ini tahun lalu disebutkan ada salah satu item yang menyebutkan United harus bisa berlaga di Eropa. 

Kontrak Manchester United dengan Adidas cukup besar. Adidas rela mengeluarkan uang sekitar 900 Juta Poundsterling selama 10 tahun hingga 2023. Namun jika United gagal berlaga pada babak kualifikasi Liga Champions maka penalty akan berlaku bagi United. 

Manchester United akan kena penalti atau pengurangan kontrak senilai 10 Juta Poundsterling. Itu berlaku setiap tahun hingga 10 tahun kedepan jika gagal berlaga di Liga Champions. 

BACA JUGA:Sehebat Apa Sih, Bruno Guimaraes Hingga Diperebutkan 4 klub Top Inggris

BACA JUGA:PSG Siapkan 75 Juta Poundsterling demi Rashford

 “Untuk hasil tim utama Manchester United harus mengikuti kualifikasi Liga Champions 2023-2024 cukup mengecewakan. Namun jika gagal bertanding pada kualifikasi Liga Champions musim depan nilai kontrak akan dikurangi sebanyak 1o Juta Poundsterling. Itu berlaku setiap tahun,” tulis pernyataan resmi Adidas. 

Sementara itu Manchester United sungguh sangat beruntung mendapatkan winger Alenjandro Garnacho. Mantan pemain akademi Atletico Madrid ini semakin krusial perannya saat mengalahkan Everton 2-0. Padahal Manchester United hanya mengeluarkan Rp7,6 Miliar untuk mendapatkannya. 

Tak heran jika fans Setan Merah sebutan Manchester United sangat bersyukur atas kontribusi pemain asal Argentina itu. Saat menghadapi Everton, pergerakan Garnacho yang paling baik dari semua pemain Manchester United. 

Pemain berusia 19 tahun itu melakukan 49 setuhan bola, 10 kali dalam kotak penalti, dan 3 kali tendangan on target. Tak heran jika dirinya terpilih menjadi pemain terbaik atau man of the match pada laga tersebut. 

“Kami mengontrak dia hanya dengan Rp7,6 Miliar dan menjadi penawaran terbaik abad ini,” tuli salah satu fans Manchester United di akun media sosial. “Sungguh sangat gila, kita hanya mendapatkanya hanya dengan harga Rp7,6 Miliar,” tulis fans lainnya. 

Manchester United Alenjandro Garnacho pada tahun 2020 dari Spanyol bersamaan dengan transfer Marc Jurado bergabung dengan Barcelona, dan Alvaro Fernandez ke Real Madrid  usai menyelesaikan pendidikan di akademi Atletico Madrid. 

Sejak menjalani debut dengan Manchester United senior pada tahun 2022, Garnacho sudah bermain sebanyak 76 pertandingan dan mencetak 13 gol dari berbagai ajang kompetisi yang diikutinya. 

Namun Garnacho juga mendapatkan aksi tidak simpatik dari fans United. Itu karena Garnacho memalukan aksi jorok dengan mengupil di bangku cadangan pemain United. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan