12 Anak Operasi Bibir Sumbing Gratis
OPERASI: Salah satu anak yang akan dilakukan operasi bibir sumbing di RSUD dr Ibnu Sutowo, kemarin.-foto : berry/sumeks-
BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID - Sebanyak 12 anak di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mendapat bantuan melalui operasi bibir sumbing secara gratis. Operasi dilakukan di RSUD dr Ibnu Sutowo Baturaja dengan tim dokter operasi dr Iqmal Perlianta SpBP. RE, K.K(K).
Termasuk tim dokter dari RSUD dr Ibnu Sutowo Baturaja. Operasi bibir sumbing ini dibantu dari Yayasan Ummi Romlah dan Smile Train. "Alhamdulillah operasi bibir sumbing ini sudah dibantu dan bisa dilakukan gratis," ujarnya pada kemarin(24/2).
Disampaikan Teddy, kegiatan tersebut juga sebagai bentuk kepedulian, kolaborasim dab sinergi bersama untuk kepentingan masyarakat. Karena menurut Teddy, bila merujuk dari data Kemenkes, ada sebanyak 7.500 jumlah pasien bibir sumbing pertahun.
Dengan adanya bantuan operasi bibir sumbing secara gratis akan sangat membantu masyarakat. Sehingga bisa mengurangi beban dari masyarakat. Khususnya masyarakat yang berasal dari keluarga tidak mampu, yang ada anggota keluarganya mengalami bibir sumbing.
BACA JUGA:Operasi Pasar Murah Hadir Kembali, Pasca Libur Pemilu
BACA JUGA:Operasi Pertama Biopsi Insisi, Ambil Contoh Tumor Untuk Tahu Jenisnya
Yakni kondisi bibir sumbing dan langit langit mulut tidak normal bawaan lahir. Bentuk perhatian dan kepedulian ini dilakukan operasi gratis. Disampaikan Teddy, diharapkan kegiatan tersebut bisa dilaksanakan secara berkelanjutan. Serta dapat membantu masyarakat.
Bahkan, dari pihak Yayasan Ummi Romlah serta Smile Train tidak membatasi jumlah pasien. "Kita menyampaikan terimakasih kepada pihak Yayasan dan Smile Train dan RSUD dr Ibnu Sutowo Baturaja," ujarnya.(bis)