Indonesia Master jadi ajang Balas Dendam Pebulutangkis Indonesia

Ganda Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto hanya sampai di babak perempat final India Open 2024 setelah atas dari pasangan Korea Selatan--

Di babak pertama Jorji sapaan karib Gregoria akan menghadapi Yvonne Li dari Jerman. Jika berjalan mulus, Jorji akan mendapatkan lawan berat di perempat final melawan Carolina Marin dari Spanyol. 

Untuk nomor ganda putra menurunkan 5  ganda terbaik Fajar Alfian/M Rian Ardianto, Bagas Maulana/Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan, dan Muhammad Reza Fahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama.

Fajar/Rian menempati unggulan ketiga di babak pertama akan menghadapi Yang Po-hsuan/Lee Jhe-Huei dari Taiwan. Nasib kurang baik menimpa pasangan senior Indonesia, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan. keduanya akan menghadapi perain emas Olimpiade 2020, Lee Yang/Wang Chi-lin dari Taiwan. 

Dari nomor ganda putri, hasil menguntungkan diraih oleh ganda putri terbaik Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadanti. Apriyani/Siti Fadia diunggulkan di tempat kedua dan di babak pertama akan menghadapi Debora Jillie/Cheryl Seinen dari Prancis.  

Jika berhasil lolos di babak kedua, kemungkinan akan menghadapi Lee Yu-lim/Shin Seung Chan dari Korea Selatan. Jika mulus di babak perempat final baru akan menghadapi lawan tangguh yakni Jeong Nan-eun/Kim Hye-jong juga dari Korea Selatan yang menempati unggulan ketujuh. 

Selain menurunkan pasangan Apriyani/Siti Fadiah, tuan rumah Indonesia mengirim tiga wakil ganda putri. Mereka adalah Melisa tryas Puspitasari/Rachel Allesya Rose, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. 

Selanjutnya di nomor ganda campuran tak ada satupun pemain Indonesia yang masukk dalam unggulan. Indonesia hanya menurunkan tiga ganda yakani Dejan Ferdinansyah/Gloria Imanuelle Widjaja, Reyhan Noufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Rivaldi/Mentari. (*)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan