https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi Kohai

UJIAN : Siswa Lemkari mengikuti ujian tukar sabuk/turun kyu di aula Kampus FKIP Unsri.-Foto : KRIS SAMIAJI/SUMEKS -

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Anak-anak dan remaja mengikuti ujian tukar sabuk/turun kyu Lembaga Karate-do Indonesia (Lemkari) Pengcab Kota Palembang semester II tahun 2024 di aula Kampus FKIP Universitas Sriwjaya Km 5 Palembang. 

Ketua Umum Lemkari Kota Palembang, Sensei Mashertada Musa'i mengatakan, kegiatan ini menjadi ajang kenaikan tingkat dan tukat sabuk pada siswa Lemkari.

“Kenaikan tingkat/turun Kyu dan tukar sabuk/mudansah semester ini pesertanya 192 orang. Dengan rincian sabuk putih 114 orang, kuning 28 orang, hijau 14 orang, biru  35 orang, dan cokelat 1 orang,” tegasnya. 

BACA JUGA:Libatkan Inkado, Beri Pembinaan Karate Sampai Tingkatan SD-SMP

BACA JUGA:1.850 Karateka Beradu Ketangkasan, Dalam Kejuaraan Daerah FORKI Sumsel

Tujuan kegiatan ini dalam rangka meningkatkan kualitas dan kompetensi anak didik (kohai) guna membentuk mental dan moral yang tangguh, kuat, dan berintegritas.

“Peserta berasal dari seluruh ranting (dojo) dalam Kota Palembang,” bebernya. Turut hadir Ketua KMSH Lemkari Sumsei, Sensei Meriadi, Ketua KMSH Lemkari Palembang, Sensei Erwin Toni Simanjuntak, dan Ketua Panitia Senpai Darmawan. (nni/fad/)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan