https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jangan Risau, Ini 5 Makanan Khas Negara Asia yang Bisa Dikonsumsi Umat Muslim

5 Makanan Khas Negara Asia yang Bisa Dikonsumsi Muslim. FOTO: Canva--

SUMATERAEKSPRES.ID - Bagi kalian yang berencana liburan ke luar negeri dan merasakan nikmatnya wisata kuliner adalah seperti menjalani ritual yang tak terpisahkan.

Aktivitas ini bukan hanya sekadar mencicipi makanan lezat, tetapi juga sebuah jendela kebudayaan dan tradisi setempat yang mencerahkan perjalanan.

Namun, ketika berada di luar negeri, terutama di negara non-Islam, tantangan baru muncul, yaitu mencari makanan yang sesuai dengan prinsip halal. Jadi, apa saja makanan lezat dari belahan dunia yang tetap memenuhi standar kehalalan?

1. Tendon (Jepang)

Merantau ke Jepang tidak hanya membawa kita pada pesona budaya dan teknologi, tetapi juga menghadirkan kesempatan untuk menyantap Tendon, hidangan tempura yang menggoda lidah.

Kabar baiknya, Tendon umumnya terbuat dari bahan-bahan non-daging, seperti udang, sayuran, dan seafood. Sehingga, wisatawan Muslim dapat menikmati kelezatan tempura tanpa merasa ragu.

BACA JUGA:5 Tips Jelajahi Kuliner Halal Saat Liburan ke Luar Negeri

BACA JUGA:5 Film Keren Ini Pas Banget Buat Isi Liburan Akhir Pekanmu Bersama Keluarga, Tonton Yuk!

2. Pad Thai (Thailand)

Selanjutnya, Thailand menyajikan Pad Thai, hidangan mi goreng khas dengan cita rasa pedas yang memikat. Pad Thai umumnya tidak menggunakan bahan daging yang melanggar prinsip halal. Pilihan ini cocok bagi para pecinta kuliner yang ingin mencicipi kekayaan rasa Thailand tanpa meragukan kehalalannya.

3. Samgyetang (Korea Selatan)

Menu berikutnya berasal dari Korea Selatan, yaitu Samgyetang, sup ayam ginseng yang lezat dan menyehatkan. Samgyetang tidak melibatkan daging haram dalam proses pembuatannya, sehingga dapat dinikmati dengan tenang oleh para pelancong Muslim yang menjelajahi kuliner Korea Selatan.

4. Kalderetang Kambing (Filipina)

Filipina menghadirkan Kalderetang Kambing, hidangan kari kambing yang kaya akan rempah-rempah. Meskipun kaya akan cita rasa, Kalderetang Kambing aman untuk dikonsumsi oleh umat Muslim karena menggunakan bahan dasar kambing yang halal. Sebuah pengalaman kuliner yang memperkaya perjalanan di Filipina.

Tag
Share