https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Gavi Out, Pedri In

Pedri--

Preview Barcelona v Alaves

Pekan ke-13 menjadi momen yang tepat bagi Barcelona untuk bersaing kembali ke papan atas La Liga Spanyol.  Ikay Gundongan dan kawan-kawan diharapkan menjaga momentum untuk terus bersaing dalam perburuan gelar juara. Kekalahan dari laga El Clasico atas Real Madrid pada pekan ke-11 dijadikan sebagai pelajaran berharga. 

BACA JUGA:Barcelona Makin Payah. Hadapi Athletic Bilbao Saja Hanya Satu Gol Tercipta. Itu Pun Lewat Pemain Pengganti

BACA JUGA:Transfer Musim Panas 2023: Barcelona dan Arsenal Berebut Tanda Tangan Joao Cancelo

Menjamu tim yang baru promosi musim ini, Deportivo Alaves di Estadi Olímpic Lluís Companys, Barcelona menargetkan tiga poin demi menjaga jarak dengan pemuncak klasemen sementara Girona. Dari lima pertemuan terakhir tim asuhan Xavi Hernandez ini berhasil meraih 3 kali kemenangan dan dua laga lainnya berakhir imbang 1-1. 

Namun sayang El Barca tidak diperkuat gelandang muda Gavi yang mendapatkan akumulasi kartu kuning saat mengalahkan Real Sociedad pekan lalu. Kondisi tersebut tidak dipermasalahkan oleh Xavi. Sebagai gantinya Xavi akan memasukkan Pedri yang baru sembuh dari cedera. 

“Pedri sudah sembuh dari cedera hamstring musim lalu. Dia sudah fit dan siap dimainkan setelah melakukan recovery hampir selama 10 pekan. Saya harap Pedri mampu memberikan penampilan terbaik bagi Barceloan pada laga-laga selanjutnya,” ucap Xavi sebagaimana dilansir oleh Athtletic. 

Juru taktik asal Spanyol ini tidak sungkan untuk memainkan para pemain muda di tubuh Barcelona. Para pemain seperti Lamine Yamal, Gavi, Pedri, dan Ferran Torres silih berganti menjadi pemain regular yang dikombinasikan dengan pemain senior Rafinha, Robert Lewandowski, dan Ikay Gundongan. 

Sementara itu Deportivo Alaves berusaha untuk menjaga kemenangan. Pada dua laga terakhir di La Liga, tim asuhan Luis Garcia ini selalu menang. Bahkan saat melawat ke kendang Deportivo Murcia mampu berpesta gol kemenangan dengan skor 10-0. Begitu juga saat menjamu Almeria, Alaves berhasil menang tipis dengan skor 1-0. (*/)

=================

Prakiraan Pemain:

Barcelona (4-3-2-1): Ter Stegen (k); Alonso, Martínez, Cancelo, Araujo (b), Gündoğan, Romeu, Pedri,  João, Yamal (t), Lewandowski (d)

Pelatih: Xavi

Alaves (4-2-3-1): Owono (k), Rubén, Maraš, Álex Sola, Tenaglia (b), Blanco, Diallo, Marín,, Alkain, Rebbach (t), Karrikaburu (d)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan