https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Optimis Target Tercapai

Eka Martha Dinata-foto : gite/sumeks-

MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID - UPT PPD Bapenda Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) optimis Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) bisa tercapai di akhir tahun. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala UPT PPD Bapenda Prop Sumsel Wilayah Muara Enim 1 Eka Martha Dinata, Senin (6/11). "Target PKB untuk Muara Enim 1 adalah Rp61.211.138.000 dan realisasinya hingga 5 November 2023 sudah tercapai Rp54.549.417.250 atau  89,12 persen," ujarnya.  Lalu, lanjutnya, untuk BBNKB tahun 2023  yakni Rp76.533.298.000 dan hingga 5 November 2023 sudah tercapai Rp68.918.377.625 atau sebanyak  90,05 persen.

"Belajar dari tahun 2022 lalu target Rp55.008.000.000 dan tercapai Rp64.060.917.350 atau 116,46 persen. Dan BBNKB dari target Rp69.916.000.000 dan tercapai Rp71.086.467.000 atau 101,67 persen," terangnya. 

Berkaca dari tahun sebelumnya yang over target tentu tahun 2023 ini dirinya optimis target tersebut akan terealisasi. "Karena kecenderungannya naik di akhir akhir tahun jadi kami optimis target itu bisa tercapai di Desember 2023" bebernya. 

Menurutnya, program pemutihan yang dicanangkan Gubernur Sumsel sangat berpengaruh terhadap pencapaian target, dengan memberikan kemudahan dan keringanan bagi masyarakat dalam menjalankan kewajiban membayar pajak. "Jadi kesempatan ini harus bisa dimanfaatkan oleh masyarakat," pungkasnya. (way)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan