https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Menghemat Yang Tepat Saat Musim Libur Natal-Tahun Baru

BERHEMAT : Pembayaran non tunai selama ini sangat praktis dan membantu, tapi kadang orang menjadi kebablasan. Ada baiknya untuk transaksi harian tetap menggunakan pembayaran tunai supaya optimal. Foto : IST--

PALEMBANG, SUMATERA EKSPRES.ID – Tak lama lagi momen liburan Natal dan Tahun Baru berlangsung. Saat ini masyarakat pun berbondong-bondong memanfaatkan waktu liburnya untuk bepergian, sehingga kadangkala semula mau berhemat untuk masa depan justru kebablasan.

Namun ingat banyak resolusi yang tentu kamu inginkan di awal tahun depan sehingga kamu juga perlu melihat kembali bagaimana agar tetap dapat balance, sehingga tidak kebingungan saat menatap masa depan.

Salah satu cara terbaik mengoptimalkan pengeluaran saat libur natal dan tahun baru dengan mengetahui cara menghemat uang yang tepat.

Dengan begitu kamu tetap bisa menikmati liburan dan tetap bisa berhemat. Yang penting pastikan mendahulukan kebutuhan, bukan hanya keinginan saja.

Hal-hal seperti makan bersama keluarga, menonton film di rumah hingga memasak bersama di malam tahun baru rasanya menjadi hal yang tidak kalah seru untuk dinikmati.

Pastikan tetap memperhatikan kondisi keuangan yang kamu miliki dengan mengetahui bagaimana cara menghemat uang yang tepat!

BACA JUGA:Awas Terjebak Pinjol Ilegal, Ini Ciri-Cirinya!

Membuat Anggaran Khusus Selama Liburan

Tentunya kamu sudah menyadari bahwa akhir tahun merupakan momen yang banyak ditunggu orang-orang untuk liburan, belanja hingga membeli segala kebutuhan yang diperlukan untuk tahun yang baru.

Dari situ, kamu harus membuat batasan dengan menuliskan mana saja yang akan kamu prioritaskan untuk dibelanjakan. Caranya dengan membuat anggaran khusus selama liburan natal dan tahun baru ini.

Contoh, kamu memiliki budget liburan sebesar Rp2 juta pastikan anggaran tersebut dialokasikan untuk kebutuhan yang benar-benar dibutuhkan bukan hanya yang diinginkan.

Batasi Pengeluaran untuk Belanja di Akhir Tahun

Akhir tahun memang menjadi momen yang paling tepat untuk berbelanja mengingat banyak stok-stok pada perusahaan yang harus habis di tahun tersebut, karena itu biasanya banyak yang mulai mencari berbagai macam barang atau produk untuk kebutuhannya.

Agar hal tersebut tidak membuat kamu akhirnya boros dan berlebihan pengeluarannya, maka lakukan batasan saat berbelanja di akhir tahun. Sisihkan budget untuk berbelanja akhir tahun dengan menabung sehingga kamu bisa menikmati keuntungannya di akhir tahun depan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan