Ciptakan Pemilu Damai

KUNJUNGI PARPOL: Kapolres Mura AKBP Danu Agus Purnomo mengunjungi sejumlah parpol di wilayah Mura.- FOTO: ZULKARNAIN/SUMEKS-

MUSI RAWAS –  Jelang tahun politik, sinergitas harus terus ditingkatkan. Apalagi saat ini, tensi politik ditingkat daerah mulai meningkat. Kamtibmas akan menjadi taruhan dalam pesta demokrasi yang akan berlangsung.

Untuk itulah, Kapolres di wilayah Mura, Lubuklinggau dan Muratara mulai melakukan kunjungan ke sejumlah parpol.  Jika sebelumnya Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha dan Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto sudah melakukan kunjungan ke sejumlah tokoh parpol. Kamis (19/10) giliran Kapolres Mura AKBP Danu Agus Purnomo mengunjungi sejumlah parpol di wilayah Mura.
        
Kedatangan Kapolres Mura ke Parpol Golkar, Demokrat, PKS, Gerindra dan PDIP bukan untuk mendaftar sebagai caleg, namun khusus untuk membangun komunikasi dan sinergitas dalam menghadapi Pemilu 2024. ‘’Kegiatan ini tidak lain untuk menciptakan suasana kamtibmas yang damai pada saat pelaksanaan hingga rangkaian Pemilu 2024 mendatang," tegas AKBP Danu Agus Purnomo, Kamis (19/10)
        
Menurut Kapolres Mura, kunjungan ini merupakan kunjungan lanjutan setelah sebelumnya mereka mendatangi dua kantor Partai Politik seperti Hanura dan Partai Buruh. ‘’Ini agenda cooling system mewujudkan Pemilu 2024 yang damai. Karena, Polri selaku pihak pengamanan berkewajiban memastikan Pemilu serentak berjalan damai," bebernya.
        
Kegiatan ini juga diharapkan bisa menciptakan suasana kamtibmas yang damai dan sejuk pada saat pelaksanaan hingga rangkaian Pemilu 2024 mendatang. Polri tetap komit menjaga netralitas pada pelaksanaan Pemilu. ‘’Sama seperti lainnya, kami berharap pengurus partai mendukung tugas Polri. Khususnya, dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif jelang Pemilu,” kata Kapolres
      
Saat mendatangi markas partai politik, Kapolres langsung menyampaikan pesan kamtibmas. ‘’Kami mengajak seluruh komponen dan lapisan masyarakat, untuk menjadikan pPemilu tetap aman dan damai, dan kondusif,” tutupnya.
      
Senada juga diungkapkan Kaolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha, saat melakukan lawatan kesejumlah kantor Parpol 4 Oktober 2023 lalu. "Kami menekankan pentingnya netralitas aparat Kepolisian dan menjamin bahwa semua proses Pemilu akan berjalan dengan adil, transparan, dan aman," tutupnya.(zul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan