Diperbaiki, Underpass Ditutup Sementara
LAHAT , SUMATERAEKSPRES.I– Bagi pengendara yang biasa melalui jalan lingkar menuju Desa Manggul atau Underpass harus melalui rute lain.
Pasalnya undepass yang terletak di Desa Ulak Lebar Kecamatan Lahat tersebut dalam proses perbaikan. Tampak pengerjaan perbaikan dilakukan pada tebing jalan dengan menggunakan alat berat.
“Nantinya ruas kelandai jalan diposisikan normal agar mudah dilewati para pengendara,” ujar Sekretaris Dinas Perhubungan Lahat Mukhlis ZM. Dikatakannya, selama perbaikan underpass, ruas jalan ditutup.
Karena itu, pengendara bisa melalui jalur lain yakni di Jalan Baru samping Citi Mall Lahat. "Lajur yang akan diperbaiki adalah jalan tebingan yang posisi tebingan persis mau ke arah Hotel Santika, Desa Manggul Lahat," tuturnya.
Perbaikan tebingan jalan Underpass, lanjutnya, karena selama ini jalur tebing belum terlalu landai. Sehingga pengendara cukup khawatir melewati akses tebingan jalan sekitar underpass.
"Perbaikan dilakukan karena masih ada kendala, karena aset ini belum diserah terimakan ke Pemda Lahat dari pihak Balai tehnik Perkeretaapiaan," ujarnya.
Menurut Mukhlis, penyerahan aset underpass dari pusat ke daerah butuh waktu yang panjang. Salah satunya adalah sudah memadai dan tidak ada kendala lagi pada bangunan yang dibawah kolom rel kereta api.
"Kalau genangan air tidak ada lagi. Air yang keluar dari dalam tanah diduga itu rawa-rawa. Namun sekarang sudah diperbaiki dengan pipa beroperasi," ujarnya.
Rencananya underpass ini bakal diberikan sentuhan cat warna dan lampu penerangan jalan. Supaya akses ini mudah dilewati para pengendara lalu lintas terutama pengendara muatan besar dan kendaraan dari luar daerah yang hendak melalui akses Kelurahan Pagar Agung-Merapi Barat.
"Di sekitar area sudah kita pasang tanda peringatan bahwa jalur Underpass sementara ditutup. Proses pengerjaan dilakukan butuh waktu, mudah-mudahan bulan Oktober atau paling lama November 2023 nanti sudah selesai," tuturnya.(gti)